Bandung Raya

Dharma Pertiwi dan BKKBN Tinjau Keluarga Berisiko Stunting di Jawa Barat

Ketua Umum Dharma Pertiwi Diah Erwiany Trisnamurti Hendrati (Hetty) Andika Perkasa meninjau keluarga-keluarga berisiko stunting yang ada di Provinsi Jawa Barat, Selasa, 9 Agustus 2022

INILAHKORAN.Com, Bandung- Ketua Umum Dharma Pertiwi Diah Erwiany Trisnamurti Hendrati (Hetty) Andika Perkasa meninjau keluarga-keluarga berisiko stunting yang ada di Provinsi Jawa Barat, Selasa, 9 Agustus 2022.

Peninjauan yang dipusatkan di Markas Komando Distrik Militer 0618/BS Kota Bandung itu sebagai tindak lanjut dari penandatanganan Nota Kesepahaman antara Kepala BKKBN, Hasto Wardoyo dengan Ketua Umum Dharma Pertiwi Diah Erwiany Trisnamurti Hendrati (Hetty) Andika Perkasa sehari sebelumnya, tepatnya Senin, 8 Agustus 2022 lalu.

Penandatanganan dalam acara Kick Off Kolaborasi Percepatan Penurunan Stunting dengan tema Kolaborasi Demi Anak Negeri untuk Mewujudkan SDM Unggul Indonesia Maju.

Baca Juga : Pemkab Bandung Ingin Kolam Retensi Jadi Sumber Air Bersih

Turut mendampingi kunjungan keluarga stunting Deputi Bidang Advokasi, Penggerakan dan Informasi (ADPIN) BKKBN Sukaryo Teguh Santoso, Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Jawa Barat Atalia Praratya Ridwan Kamil, Kepala Pusat Kesehatan TNI Mayjen TNI Budiman.

Hadir pula Asisten Teritorial Panglima TNI Mayjen TNI Purwo Sudaryanto, Komandan Kodim 0618/ Kota Bandung Donny I. Bainuri, istri Panglima Kodam Siliwangi Mia Kunto Arief, serta Kepala Perwakilan BKKBN Jawa Barat Wahidin.

Acara diawali dengan pelayanan kontrasepsi Metode Operasi Wanita (MOW) dan Metode Operasi Pria (MOP). Acara kemudian dilanjutkan dengan interaksi Ibu Hamil, Ibu Menyusui, dan Baduta seputar optimalisasi 1000 Hari Pertama Kehidupan dalam upaya pencegahan stunting.

Baca Juga : Porprov Jabar XIV 2022 Diundur Lantaran Terhambatnya Pencairan Anggaran

Acara turut dimeriahkan dengan demo masak oleh Dapur Sehat Atasi Stunting (Dashat) BKKBN Perwakilan Provinsi Jawa Barat.  Hetty bersama dengan Atalia dan Mia Kunto menyuguhkan menu-menu masakan sehat untuk mencegah stunting. 

Halaman :

Editor : Ghiok Riswoto