Isu Keretakan di Internal DPC PDIP KBB Kian Santer, Begini Tanggapan Ida Widaningsih 

Isu keretakan di kalangan internal DPC PDIP KBB kian santer terdengar di publik.

Isu Keretakan di Internal DPC PDIP KBB Kian Santer, Begini Tanggapan Ida Widaningsih 
Isu keretakan itu dibantah secara langsung Ketua DPC PDIP KBB Ida Widaningsih yang dengan tegas menyebut jika partainya hingga kini masih solid. (agus satia negara)

Ia menilai, Bupati Hengki Kurniawan dan DPC PDIP di KBB bisa saling mendongkrak suara dan membesarkan partai dengan program-program yang ada. 

"Terlepas nanti pada Pilkada 2024 siapa yang akan dimajukan sebagai bupati dari PDIP itu semua diserahkan kepada mekanisme partai di pusat," bebernya.

Disinggung terkait dirinya ingin maju di eksekutif sebagai bupati, ia mengaku, saat ini dirinya tengah fokus ke DPRD. Khususnya, agar PDIP KBB bisa kembali meraih kursi paling banyak di DPRD KBB

Baca Juga : Fakerunners Bandung, Siap Mewadahi Pehobi Lari

Sebab, pihaknya menargetkan minimal 10 kursi dan maksimal 12 kursi sehingga bisa kembali merebut kursi ketua DPRD yang saat ini dikuasai PKS. 

"Sejarah harus terulang kembali, kader PDIP di KBB bisa jadi Ketua DPRD dan bupati," tegasnya.

"Syaratnya menang Pilkada dan meraih minimal 10 kursi dan maksimal 12 kursi di DPRD nanti, makanya dari sekarang semua bacaleg sudah diturunkan ke wilayah untuk bergerak," tandasnya.*** (agus satia negara)

Baca Juga : Persiapkan PON 2024, Perbasi Jabar Gelar "AMO West Java 3X3 Basketball Competition"

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani