Landasan di Area Masuk TPA Sarimukti Tak Kunjung Rampung, DLH KBB Terpaksa Lakukan Ini

Persoalan landasan di area masuk TPA Sarimukti di Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat (KBB) masih belum rampung diperbaiki.

Landasan di Area Masuk TPA Sarimukti Tak Kunjung Rampung, DLH KBB Terpaksa Lakukan Ini
Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) KBB, Apung Hadiat Purwoko

“Jadi karena lama antre di TPA otomatis berdampak ke pengangkutan, sampah-sampah yang di masyarakat di tampung dulu di tempat penampungan sementara sambil menunggu diangkut,” bebernya.

Ia pun mengakui, terkendalanya pembungan di TPA Sarimukti karena truk masih mengantre tak bisa dielakkan. 

Akibatnya, sambung dia, di sejumlah titik terutama permukiman perkotaan yang tidak ada lahan lebih, sampah diangkut sementara ke UPT Kebersihan di Gedong Lima sebelum diangkut ke TPA Sarimukti.

Baca Juga : SMK Telkom Sekar Kemuning Cirebon Tidak Terkait Yayasan Pendidikan Telkom

"Dalam sehari sampah di KBB yang dibuang ke TPA Sarimukti sebanyak 160 ton dari total timbulan sampah antara 500-600 ton," ujarnya.

Namun, lanjut dia, untuk sebagian yang belum terangkut masih dibuang secara konvensional terutama masyarakat di wilayah selatan KBB yang masih memiliki lahan kosong cukup luas. 

"Banyak sampah yang tertahan belum dibuang, setiap harinya ditampung sementara di UPT Kebersihan," tuturnya.

"Perlu ada penambahan armada truk sampah agar pengangkutan bisa maksimal, karena kita baru punya 39 unit dan itupun ada yang rusak," tandasnya.*** (agus satia negara)


Editor : Ahmad Sayuti