Gaya Hidup

OJK: Pemerintah Dorong UMKM Berbisnis Secara Daring

Istimewa

INILAH, Jakarta- Pemerintah Provinsi Sumatera Utara berupaya meningkatkan jumlah usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) yang berbisnis dengan sistem daring.

"Hingga saat ini masih 50 UMKM di Sumut yang menjadi 'seller' di e-commerce dan diharapkan jumlahnya terus meningkat," ujar Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Kantor Regional 5 Sumbagut, Yusup Ansori di Medan, Sabtu. 

Berbagai pelatihan untuk UMKM terus dilakukan agar pengusahanya bisa semakin eksis menjalankan bisnis secara daring. 

Baca Juga : Puluhan Personel Polresta Cirebon Jalani Tes Urine

"Pandemi COVID-19 menjadi momentum untuk mendorong pengusaha UMKM menjadi seller di e-commerce," katanya.

UMKM yang menjadi penggerak ekonomi diharapkan pemerintah semakin maju. 

Oleh karena itu, ujar Yusup Ansori, pemerintah juga berupaya meningkatkan penyaluran kredit dengan suku bunga rendah. 

Baca Juga : KLHK: Generasi Muda Garda Terdepan Pelestarian Lingkungan

Penyaluran kredit usaha rakyat (KUR), misalnya terus ditingkatkan agar pengusaha bisa mendapatkan modal usaha secara lebih mudah.  (Antara)

Halaman :

Editor : Bsafaat