Oppo Reno5 Ditenagai Snapdragon 720G, Ini Spesifikasi Lengkapnya

Merek perangkat ponsel pintar Oppo mengungkap "jeroan" dan spesifikasi Reno5 yang ditenagai chipset milik Qualcomm, Snapdragon 720G.

Oppo Reno5 Ditenagai Snapdragon 720G, Ini Spesifikasi Lengkapnya
Ilustrasi/Antara Foto

Jika Reno4 menggunakan kamera depan ganda, Reno5 hanya menggunakan kamera depan tunggal, namun dengan pengoptimalan yang dibantu prosesor. Hal ini, menurut Dominikus justru dapat menghemat daya, karena semakin banyak perangkat akan semakin membutuhkan banyak daya.

Kamera
Mengusung konfigurasi empat kamera pada bagian belakang, Reno5 dibekali lensa utama 64MP F1.7, lensa ultra-wide 8MP F2.2, lensa makro 2MP F2.4 dan lensa mono 2MP F2.4. Untuk kamera depan, Oppo menanamkan lensa 44MP pada layar.

Reno5 membawa tiga fitur baru pada kamera. Pertama, AI Highligt Video yang disebut pertama dalam industri, dengan algoritma kecerdasan pintar mendeteksi cahaya secara otomatis untuk menghasilkan foto yang alami.

Baca Juga : Seri Mi TV 4 Bezel-less Hadirkan Hiburan Maksimal Keluarga Indonesia

Teknologi ini membawa skenario jika cahaya redup, maka ultra night video akan otomatis diaktifkan untuk menghasilkan kualitas video yang tajam.

Di dalam fitur ini terdapat HDR Life yang juga otomatis bekerja untuk menangkap subjek dengan jelas saat cahaya pada latar belakang sangat kuat, misalnya saat matahari terbit atau terbenam, sehingga baik subjek maupun latar tetap jelas.

Kedua, fitur AI Mixed Portrait yang mampu menggabungkan dua video yaitu video yang berjalan pada latar belakang dengan video portrait. Fitur baru terakhir adalah Dual-view Video untuk menangkap video depan dan belakang secara bersamaan.

Selain fitur-fitur tersebut, Reno5 juga membawa fitur yang sudah ada pada pendahulunya, seperti AI Color Portrait untuk memisahkan subjek dengan latar, membuat latar belakang menjadi hitam putih.


Editor : Bsafaat