Owner Kondotel Geruduk Bogor Icon, Tagih PT GKA Penuhi Janji Profit Sharing

Perwakilan owner kondotel Irawan Sigit menjelaskan, aksi unjuk rasa dilakukan lantaran PT GKA tidak membayarkan profit sharing seperti saat PT GKA gencar memasarkan Bogor Icon pada 2015 lalu. 

Owner Kondotel Geruduk Bogor Icon, Tagih PT GKA Penuhi Janji Profit Sharing
Puluhan owner kondotel Bogor Icon melakukan unjuk rasa  di depan pintu masuk Bogor Icon Hotel and Convention, Jumat 20 Januari 2023. Mereka menuntut agar PT Gapura Kencana Abadi (PT GKA) menepati janjinya untuk memberikan profit sharing. (rizki mauludi)

"Para owner masih diminta bayaran atas pengalihan fungsi tersebut antara Rp25 juta sampai Rp35 juta. Sudah jatuh, tertimpa tangga, begitulah kondisi para owner saat ini," bebernya.

Irawan menjelaskan, karena tidak juga ada kemajuan, maka para owner kondotel sempat mengajukan somasi sebanyak tiga kali pada tanggal 20 Oktober 2020, 9 November 2020 dan akhir Desember 2020. 

Somasi itu tidak digubris PT GKA. Dikarenakan sudah merasa sangat terdzolimi dan merasa sangat kecewa, akhirnya para owner sepakat berunjuk rasa hari ini.

Baca Juga : Menkes dan Gubernur Resmikan Gedung Blok I dan IV RSUD Kota Bogor

"Kami menuntut menutup operasional Bogor Icon Kondotel, sampai ada kesepakatan antara owner dan PT GKA, kemudian pertama melakukan audit investigasi atas laporan keuangan dan kedua menempatkan perwakilan para owner dalam pengelolaan Bogor Icon Kondotel. Bima tuntunan para owner tidak bisa dipenuhi, kami meminta buy back atau pembelian kembali untuk condotel oleh pihak PT GKA dengan harga pasar yang disepakati oleh kedua belah pihak," jelasnya.*** (rizki mauludi)

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani