Ridwan Kamil Tawarkan Peluang Investasi kepada Korea Selatan

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menawarkan tujuh arah ekonomi baru di Jabar kepada Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia Lee Sang-deok saat berkunjung ke Gedung Pakuan, Kota Bandung, Selasa (28/2/2023). 

Ridwan Kamil Tawarkan Peluang Investasi kepada Korea Selatan
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menawarkan tujuh arah ekonomi baru di Jabar kepada Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia Lee Sang-deok saat berkunjung ke Gedung Pakuan, Kota Bandung, Selasa (28/2/2023). /Humas Pemprov Jabar

"Ekonomi Jabar sedang baik dan 60 persen industri nasional ada di Jabar. Korea Selatan masuk di empat besar dengan nilai yang investasinya terbesar," sebut Kang Emil. 

Ia kemudian memberikan buku panduan peluang investasi di Jabar kepada Lee Sang-deok yang bisa dimanfaatkan oleh investor Korea Selatan

Dalam waktu dekat Kang Emil juga akan melakukan kunjungan kerja ke Korea Selatan untuk menjalin kerja sama dengan beberapa provinsi dan membujuk pengusaha agar mau berinvestasi di Jabar. 

Baca Juga : Optimalkan Investasi di 2023, Pemprov Jabar Rapatkan Barisan Perkuat Konsolidasi Demi Dongkrak Perekonomian

"Saya akan ke Korea Selatan, pekan depan, ada kerja sama dengan beberapa provinsi dan membujuk pengusaha di sana agar datang ke Jabar," sebut Kang Emil. 

Dubes Korea Selatan untuk Indonesia Lee Sang-deok merespons positif terhadap peluang berinvestasi di Jabar. 

Ia akan menawarkan tujuh arah ekonomi baru dan keuntungan berinvestasi di Jabar kepada para pengusaha di Korea Selatan

Baca Juga : Dinas Kesehatan Jabar Lakukan Imunisasi Tanggulangi Wabah Difteri

"Tujuh ekonomi baru Jabar saya kira bisa dijajaki kerja samanya oleh Pemerintah Provinsi Chungnam dan para pengusahanya," kata Lee Sang-deok. 


Editor : JakaPermana