Cristiano Ronaldo vs Lionel Messi di Arab Saudi, Dua Juta Orang Antri Tiket Pertandingan

Lebih dari dua juta orang dilaporkan telah memesan tiket untuk menyaksikan Cristiano Ronaldo menghadapi Lionel Messi bersama Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga eksebisi, pada 19 Januari mendatang.

Cristiano Ronaldo vs Lionel Messi di Arab Saudi, Dua Juta Orang Antri Tiket Pertandingan
Lebih dari dua juta orang dilaporkan telah memesan tiket untuk menyaksikan Cristiano Ronaldo menghadapi Lionel Messi bersama Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga eksebisi. (Instagram/@al_nassrfc, @leomessi)
INILAHKORAN, Bandung- Lebih dari dua juta orang dilaporkan telah memesan tiket untuk menyaksikan Cristiano Ronaldo menghadapi Lionel Messi bersama Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga eksebisi, pada 19 Januari mendatang.
Tim gabungan Al-Nassr dan Al-Hilal akan menghadapi PSG dalam pertandingan eksibisi di Stadion Internasional King Fahd, Riyadh, Arab Saudi.
Stadion berkapasitas 68.000 orang ini, bisa menjadi ajang pertemuan dua mega bintang sepakbola Messi dan Ronaldo untuk pertama kalinya setelah lebih dari dua tahun terakhir.
Terakhir kali mereka bertemu adalah pada Desember 2020. Dua gol Ronaldo membantu Juventus mengalahkan Barcelona 3-0 yang diperkuat Messi di Liga Champions pada saat itu.
Setelah berpisah dengan Manchester United pada November 2022 lalu. Ronaldo bergabung dengan klub Arab Saudi, Al-Nassr.
Pemain asal Portugal itu memiliki kontrak berdurasi dua setengah tahun dan gaji super tinggi sebesar €200 juta Euro atau Rp. 3,3 triliun per tahun.
Sementara itu, menurut ESPN, lebih dari dua juta orang berada dalam antrean online untuk mendapatkan tiket pertandingan.
Namun, hingga kini, belum ada konfirmasi apakah Messi dan Ronaldo akan tampil dalam pertandingan tersebut.
Messi (35) dan Ronaldo (37) sudah berada di penghujung karir mereka. Para penggemar mungkin menyadari bahwa tidak akan ada kesempatan lain untuk menyaksikan keduanya bermain dalam satu lapangan lagi setelah laga eksebisi tersebut.
Debut Ronaldo untuk Al-Nassr harus tertunda karena sanksi skorsing dua pertandingan, setelah ia kedapatan menghancurkan telepon dari tangan penggemar Everton saat masih berseragam Manchester United. 
Namun, Ronaldo akan diizinkan bermain memperkuat Arab Saudi All Star menghadapi PSG yang diperkuat Lionel Messi, Neymar, hingga Kylian Mbappe.***(Ridwan Firdaus)


Editor : JakaPermana