15 Hikmah Ketika Kita Sakit

USTAZ Salim A Fillah menulis di twitternya, manakala seorang manusia sakit, seharusnya ia bersyukur. Allah tengah memberinya kesempatan berdekat-dekat, dan setidaknya diberi kesempatan untuk meraih 15 hikmah.

15 Hikmah Ketika Kita Sakit

USTAZ Salim A Fillah menulis di twitternya, manakala seorang manusia sakit, seharusnya ia bersyukur. Allah tengah memberinya kesempatan berdekat-dekat, dan setidaknya diberi kesempatan untuk meraih 15 hikmah.

1. Sakit itu dzikrullah.
Mereka yang menderitanya akan lebih sering dan syahdu menyebut Asma ALLAH dibandingkan ketika dalam sehatnya.

2. Sakit itu istighfar.
Dosa-dosa akan mudah teringat, jika datang sakit. sehingga lisan terbimbing untuk mohon ampun.

Baca Juga : Sunnah Membaca Surat Al Kahfi di Malam Jumat

3. Sakit itu tauhid.
Bukankah saat sedang hebat rasa sakit,kalimat thoyyibat yang akan terus digetar?

4. Sakit itu muhasabah.
Dia yang sakit akan punya lebih banyak waktu untuk merenungi diri dalam sepi, menghitung-hitung bekal kembali.

5. Sakit itu jihad.
Dia yang sakit tak boleh menyerah kalah,diwajibkan terus berikhtiar, berjuang demi kesembuhannya.

Baca Juga : Berhati-hatilah Jika Maksiat di Malam Jumat!

6. Bahkan Sakit itu ilmu.
Bukankah ketika sakit, dia akan memeriksa, berkonsultasi dan pada akhirnya merawat diri untuk berikutnya ada ilmu untuk tidak mudah kena sakit.

Halaman :


Editor : Bsafaat