Ara Serap Aspirasi Warga dengan Blusukan

Maruarar Sirait mulai blusukan ke rumah warga untuk bertatap muka serta mendengar langsung aspirasi masyarakat Kota Bogor. Selain memperkenalkan diri kepada masyarakat Kota Hujan, pria yang akrab disa

Ara Serap Aspirasi Warga dengan Blusukan
INILAH, Bogor – Maruarar Sirait mulai blusukan ke rumah warga untuk bertatap muka serta mendengar langsung aspirasi masyarakat Kota Bogor. Selain memperkenalkan diri kepada masyarakat Kota Hujan, pria yang akrab disapa Ara tersebut memaparkan keberhasilan Presiden Joko Widodo.
 
Ara mengatakan, dirinya sudah beberapa kali blusukan di Kota Bogor, yang terbaru di Kelurahan Sukasari, Kecamatan Bogor Timur. Wilayah tersebut dikenal sebagai basis PDI Perjuangan karena dalam beberapa event politik Partai Banteng Moncong Putih ini selalu menang di wilayah tersebut.
 
"Dari dulu saya sering melakukan kegiatan blusukan seperti ini di dapil yang lama di Subang, Sumedang dan Majalengka. Kontur alam di sana lebih sulit dibandingkan di Kota Bogor, jadi blusukan ini bukan hal baru bagi saya," ungkap Ara kepada wartawan, Rabu (5/12/2018) pagi. 
 
Ara melanjutkan, blusukan sangat efektif untuk memperkenalkan diri kepada masyarakat sehingga bisa menyampaikan langsung aspirasi kepada wakil rakyat. Nantinya aspirasi tersebut bisa dikawal dan diperjuangkan. 
 
"Selain itu dengan blusukan juga masyarakat bisa lebih mengenal secara langsung dewannya dan sebaliknya dewan pun bisa lebih tau situasi dan kondisi masyarakat yang diwakilinya," tambahnya. 
 
Ia menjelaskan, masyarakat sekarang lebih cerdas apalagi di Kota Bogor yang jumlah pemilih rasionalnya cukup tinggi. Kalau calon wakil rakyat tidak bisa berkomunikasi langsung dan menunjukan bukti kinerja kepada mereka maka akan sulit untuk mereka pilih.
 
"Namun sebaliknya jika mereka yakin dewannya sudah berbuat untuk masyarakat maka mereka memilihnya tanpa harus ada money politik," jelasnya.
 
Salah satu warga Ayi mengatakan, wilayahnya sangat jarang kedatangan anggota DPR RI yang turun langsung menemui masyarakat dan kali ini ada tokoh nasional yang turun ke Sukasari. 
 
"Saya pikir bang Ara ini kinerjanya jelas dan selama ini terkenal sebagai politisi yang bersih. Wajar kalau nanti masyarakat Kota Bogor mau memilihnya," ujarnya.


Editor : inilahkoran