Ciro Alves Diragukan Tampil Saat Persib Melawan Bhayangkara FC
Penyerang Persib Ciro Alves diragukan tampil saat melawan Bhayangkara FC yang akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Sabtu 23 September 2023.

INILAHKORAN, Bandung - Penyerang Persib Ciro Alves diragukan tampil saat melawan Bhayangkara FC yang akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Sabtu 23 September 2023.
Ciro Alves diragukan tampil saat Persib melawan Bhayangkara FC lantaran mengalami cedera. Itu terjadi setelah tampil melawan Persikabo 1973, Sabtu 16 September 2023.
Dokter Persib Mochamad Rafi Ghani mengatakan sebenarnya Ciro Alves sempat mengalami keluhan rasa nyeri di betis kaki kanannya sebelum menghadapi Persikabo 1973.
Baca Juga : Ultah Ke-29 Tahun, Ini Ungkapan Daisuke Sato
"Setelah kita melakukan pemeriksaan menunjang di USG, Alhamdulillah hasilnya dalam batas normal," kata Rafi Ghani di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Kota Bandung, Rabu, 20 September 2023.
Dengan alasan itu, Ciro Alves mendapatkan kesempatan untuk tampil melawan Persikabo 1973 meski hanya berperan sebagai pemain pengganti.
"Tapi saat kemarin kita pasang kurang lebih tiga menit saat melawan Persikabo 1973. Keesokan harinya ada keluhan sedikit. Sehingga kita tidak mau ambil risiko," tuturnya.
Baca Juga : Persib Ogah Bersantai Meski Bhayangkara FC Berada di Papan Bawah
Rafi Ghani berharap Ciro Alves tidak memerlukan banyak waktu untuk pemulihan. Sehingga penyerang asal Brasil itu bisa tampil saat melawan Bhayangkara FC.
Halaman :