Lopicic Ditolak Bobotoh, Umuh Angkat Tangan

Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar angkat tangan soal perekrutan Srdjan Lopicic yang dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi musim depan. 

Lopicic Ditolak Bobotoh, Umuh Angkat Tangan
Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar angkat tangan soal perekrutan Srdjan Lopicic
INILAH, Bandung - Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar angkat tangan soal perekrutan Srdjan Lopicic yang dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi musim depan. 
 
Pasalnya dikatakan Umuh, urusan perekrutan pemain sudah diserahkan sepenuhnya kepada Miljan Radovic yang dipercaya sebagai pelatih Persib.
 
"Urusan pemain itu wilayah pelatih. Kami tidak campuri. Kalau campuri, nanti diduga intervensi lagi," ujar Umuh, Kamis (10/1).
 
Perekrutan Lopicic sendiri mendapatkan reaksi negatif dari bobotoh. Suporter fanatik Persib ini tak rela gelandang asal Montenegro tersebut bergabung dengan tim kebanggaannya. 
 
Pasalnya mereka menilai, Lopicic sudah tua karena berusia 35 tahun. Tak hanya itu, kualitas Lopicic juga menurun.  Alhasil dia langsung dipecat Borneo FC jelang memasuki putaran kedua Liga 1 2018.
 
Sebelumnya, muncul petisi berjudul 'Tolak Lopicic' di laman Change.org yang dibuat oleh akun bernama Joe Durban.
 
Dalam narasinya, Joe menilai manajemen PT PBB tidak memiliki ambisi untuk menyambut musim depan atas perekrutan Lopicic. Sebab Lopicic di dua klub sebelumnya dibuang dan jarang bermain bagus. 
 
"Statistik terakhir yang ada ketika berbaju Persiba akurasi tendangan 46%, akurasi passing 65% dari 16 kali bermain menciptakan 32 kesempatan. Apakah dengan statistika seperti ini sosok Playmaker yang dibutuhkan Persib, serta usia yang sudah 35 tahun apakah mungkin untuk berkembang," tulisnya.


Editor : inilahkoran