Ngeri, Ratusan Kasus Baru HIV AIDS di Kabupaten Cirebon Didominasi Kaum Gay

Jumlah kasus baru penularan penyakit HIV AIDS di Kabupaten Cirebon perlahan naik drastis. Tercatat, data pada Oktober 2022 Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Cirebon menemukan 287 kasus baru.

Ngeri, Ratusan Kasus Baru HIV AIDS di Kabupaten Cirebon Didominasi Kaum Gay
Kini penambahan kasus paling banyak  terjadi pada kalangan gay. Perilaku menyimpang gay itu mendominasi kasus baru HIV AIDS di Kabupaten Cirebon. (ilustrasi/net)

INILAHKORAN, Cirebon - Jumlah kasus baru penularan penyakit HIV AIDS di Kabupaten Cirebon perlahan naik drastis. Tercatat, data pada Oktober 2022 Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Cirebon menemukan 287 kasus baru.

Parahnya lagi, penambahan kasus tersebut paling banyak  terjadi pada kalangan gay. Perilaku menyimpang gay itu mendominasi kasus baru HIV AIDS di Kabupaten Cirebon.

Kabid P2P Dinkes Kabupaten Cirebon Lukman Denianto mengatakan, hingga Oktober 2022 pihaknya menemukan sebanyak 74 kasus baru HIV AIDS di Kabupaten Cirebon dari kalangan gay.

Baca Juga : Komunitas Nelayan Ganjar Berikan Bantuan Mesin Kapal untuk Kelompok Nelayan di Karawang

Selain perilaku gay, ada beberapa populasi kunci lainnya yang juga ditemukan banyak kasus HIV AID di Kabupaten Cirebon. Dantaranya, ODHA pas negatif dengan 73 kasus dan penderita TBC dengan 59 kasus.

"Kita ada beberapa populasi kunci yang memang menjadi target pengujian test. Ini dari mulai LSL, Pasutri resiko tinggi, ibu hamil, penderita TBC dan lain-lain," katanya, Rabu 4 Desember 2023. 

Dia menambahkan, kasus yang terjadi pada 2022 terhitung lebih besar ketimbang tahun-tahun sebelumnya. Pad 2021, jumlah kasus HIV AIDS di Kabupaten Cirbeon yang ditemukan sebanyak 232 kasus, sementara pada 2020 sebanyak 251 kasus. 

Baca Juga : Kajari Cirebon Pastikan Tidak ada Tekanan Apapun dalam Kasus Penggelapan Pajak Dana Desa

"Ada peningkatan cukup signifikan yang terjadi di 2022, ini jumlah kasus terbanyak yang selama ini ditemukan, ini bis ajadi karena jumlah skrining yang kita lakukan juga lebih banyak dari tahun-tahun sebelumnya," sebutnya.*** (maman suharman)


Editor : Doni Ramdhani