Tak Urung Diperbaiki Developer, Warga RW 13 Perum ASI Gotong Royong Perbaiki Drainase

Tak Urung Diperbaiki Developer, Warga RW 13 Perum ASI Gotong Royong Perbaiki Drainase
Warga RT 02, 03, dan 04 Cluster Asir-Adenium-Pinus-Anggrek RW 13 melakukan kerja bakti perbaikan draonase Perum ASI Desa Citapen, Kecamatan Cihampelas, KBB, Minggu (15/1. Ahmad Sayuti
Tak Urung Diperbaiki Developer, Warga RW 13 Perum ASI Gotong Royong Perbaiki Drainase
INILAHKORAN, Ngamprah - Warga Perum Alam Sanggari Indah (ASI) Desa Citapen, Kecamatan Cihampelas, Kabupaten Bandung Barat (KBB) kerja bakti perbaiki drainase di lingkuanggnya. Kerja bakti dilakukan lantaran hingga kini tidak ada itikad baik dari developer untuk melakukan perbaikan. 
Kerja bakti perbaikan drainase dilakukan tiga RT di lingkungan RW 13, yakni RT 02 Cluster Anggrek, RT 03 Clustser Asir -Adenium, dan Rt 04 Cluster Anggrek, Minggu 15 Januari 2023. 
Perbaikan drainase dilakukan dengan cara membongkar jalur di perempatan Asir-Adenium-Pinus dan rencananya akan dibuat bal kontrol. Sebab, jika hujan turun dengan intensitas tinggi air yang melintasi perempatan tersebut akan meluap ke jalan dengan ketinggian air mencapai mata kaki orang dewasa. 
Ketua RT 03, Sumardi mengatakan, pengerjaan drainase ini merupakan inisiasi antara tiga RT dan dibantu ketua RW. Lantaran air yang melintasi drainase tersebut berawal dari Clustet Anggrek melintasi Asir-Adenium dan berakhir di Cluster Pinus. 
"Hasil kesepakan kita kerjakan bersama. Kita akan buat bak kontrol. Mudah-mudahan saat hujan air tidak meluap kembali ke jalan," katanya disela-sela kerja bakti

Sebelum dilakukan kerja bakti, Mardi mengaku bersama ketua RW dan para ketua RT bahkan dibantu Forum PSU ASI sudah mengajukan perbaikan drainase kepada developer. Namun hingga kini tidak ada realisasi perbaikan sendiri. 
"Makanya setelag musyawarah, akhirnya kami sepakat diperbaiki bersama. Intinya kan ini demi lingkungan, kalau nunggu developer entah kapan diperbaikinya," ujarnya. 
Sementara itu, semenjak adanya Forum PSU ASI developer seakan angkat tangan. Bahkan semua fasilitas perbaikan hingga pemasangan penerangan jalan umum (PJU) di Perum ASI diperbaiki oleh mereka bersama para pengurus RW 12 dan 13. 
Ketua RW 13, Adi Hardiyanto mengaku selama ini pengurus RT/RW dan melibatkan Karang Taruna Perisai RW 13 sudah beberapa kali menambah beberapa fasilitas, di antaranya PJU. 
"Kami beberapa kali memasang lampu PJU tanpa ada bantuan dari developer, denfan mengandalkan bantuan donatur," ujarnya.
Begitu juga dengan perbaikan drainase di clustsr Asir-Adenium-Pinus. Menurut Adi, jalur darinase ini beberapa kali meluap ke jalan, terlebih saar turun hujan tinggi. 
"Karena melibatkan tiga cluster dan tiga RT, yakni Anggrek (RT 02), Cluster Asir-Adenium (RT 03), dan Pinus (RT 04), maka perbaikan ini dilakukan bersama. Kami sudah berupaya mengajukan permohonan kepada developer, namun hingga kini belum ada kepastian dilakukan perbaikan. Makanya kami pengurus RT/RW berinisiatif melakukan gotong royong perbaikan dengan dama dari swadaya dan kas warga serta melibatkan Forum PSU ASI," tandasmya. 


Editor : Ahmad Sayuti