Tiba-tiba Iwan Setiawan Tak Mau Mencalonkan jadi Cabup Bogor

Pilbup Bogor akan berlangsung pada November mendatang. Namun, tiba-tiba Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan mengatakan tidak akan mencalonkan menjadi Cabup Bogor.

Tiba-tiba Iwan Setiawan Tak Mau Mencalonkan jadi Cabup Bogor
Iwan Setiawan mengutarakan enggan mencalonkan menjadi Cabup Bogor itu saat menghadiri acara diskusi publik bertema Pers Dalam Pusaran Politik Pilkada di Hotel M-One, Senin 27 Februari 2023. (reza zurifwan)

INILAHKORAN, Bogor - Pilbup Bogor akan berlangsung pada November mendatang. Namun, tiba-tiba Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan mengatakan tidak akan mencalonkan menjadi Cabup Bogor.

Iwan Setiawan mengutarakan enggan mencalonkan menjadi Cabup Bogor itu saat menghadiri acara diskusi publik bertema Pers Dalam Pusaran Politik Pilkada di Hotel M-One, Senin 27 Februari 2023.

"Jaro Ade itu mencalonkan, kalau saya tidak bakal mencalonkan. Kecuali posisi menjadi Cabup Bogor itu didorong Kang Bayu Syahjohan (Ketua DPC PDIP Kabupaten Bogor)," ujar Iwan Setiawan.

Baca Juga : Pers Dalam Pusaran Politik Pilbup Bogor 2024, Ini Kata Para Tokoh Bogor

Dia mengaku malu kalau harus mencalonkan diri. Terlebih karena kinerjanya yang kurang baik. Tidak sesuai visi misi Bupati Bogor yang dia utarakan bersama Bupati Bogor non aktif Ade Yasin.

"Visi misi kami bagus layaknya tulisan maupun lukisan, tetapi dalam praktiknya itu ampun. Karena ada ombak, angin kencang, udara panas dan ikan besar yang membuat gelombang. Sebagai kepala daerah, saya menghimbau masyarakat untuk sama-sma menjaga Kabupaten Bogor agar tetap kondusif," paparnya.

Bayu Syahjohan yang turut hadir dalam acara diskusi publik bertema Pers Dalam Pusaran Politik Pilkada menuturkan walaupun kinerja Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan belum kelihatan apalagi ada keterbatasan kewenangan.

Baca Juga : Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor Mulai Manfaatkan Dana Pinjaman untuk Penyediaan Air Minum Warga Perbatasan

PDIP sebagai partai politik terbuka apabila ada tokoh politik yang ingin maju melalui partainya, dalam ajang Pilbup Bogor pada November mendatang.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani