Varian Mie Rasa Baru dari Samyang Green

Demam Drakor (Drama Korea) seakang membuat pecintanya juga ikut merasakan nikmatnya makan samyang seperti yang kerap dipertontonkan.

Varian Mie Rasa Baru dari Samyang Green
Istimewa

INILAH, Jakarta - Demam Drakor (Drama Korea) seakang membuat pecintanya juga ikut merasakan nikmatnya makan samyang seperti yang kerap dipertontonkan.

Kini, tidak heran, banyak anak muda hingga orang dewasa gemar makan samyang. Untuk memenuhi rasa penasaran pecinta samyang, Samyang Green sukses meluncurkan tiga varian Mi Instan & 1 Buldak Sauce Original yakni: Hot Chicken Flavor Ramen Jjajang, Hot Chicken Flavor Ramen Stew, Samyang Ramen Spicy dan Samyang Buldak Sauce ( Original).

"Sebagai pemegang exlusive distributor bagi Samyang Green di Indonesia, kami dengan bangga mengatakan bahwa Samyang Green kini telah bersertifikasi dan terdaftar di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) dan Majelis Ulama Indonesia (MUI). Dengannya, setiap produk kami diharapkan selain dapat memberikan kelezatan rasa khas Mi Samyang Green dan Saus Buldak, kami juga dapat memberikan rasa aman dan kepastian makanan dengan label halal yang baik untuk dikonsumsi," ungkap Arie Kurniawan selaku Direktur Utama PT Jakarta Boga Utama Sari, saat temu media virtual, Jakarta, baru - baru ini.

Baca Juga : Cara Jaga Kebersihan Tangan Tanpa Korbankan Kelembapan Kulit

Samyang Green merupakan brand terkenal dari Korea Selatan yang tentunya sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia pada jaman sekarang ini.

"Tekstur Mi yang kenyal, tebal dan dipadukan dengan racikan bumbu yang pas membuat Samyang sangat dicintai dan digemari oleh semua kalangan mulai dari anak-anak sampai orang dewasa," tambahnya.

Selain itu dengan adanya produk baru Buldak Sauce Original tentu saja dapat membuat para penggemar Samyang Green semakin penasaran dengan cita rasanya.

Baca Juga : Beli Kreatif Danau Toba Fair Digelar di Tangerang

Kini sebagai pilihan dalam menambah cita rasa aneka hidangan santapan Anda setiap harinya, Buldak Sauce Original tidak hanya dapat digunakan sebagai teman cocolan cemilan, akan tetapi dapat juga dinikmati serta dicampur ke dalam masakan sehingga membuat cita rasa masakan sehari-hari menjadi lebih nikmat. (inilah.com)


Editor : JakaPermana