Zalnando Tak Merasa Trauma Meski Mengalami Cedera Horor

Full back kiri Persib Zalnando tak merasakan trauma meski mengalami cedera horor yang memaksanya harus beristirahat cukup lama.

Zalnando Tak Merasa Trauma Meski Mengalami Cedera Horor

INILAHKORAN, Bandung - Full back kiri Persib Zalnando tak merasakan trauma meski mengalami cedera horor yang memaksanya harus beristirahat cukup lama.

Zalnando mengalami cedera horor berupa patah tulang telapak kaki kiri akibat salah tumpuan saat melakukan tekel di laga Persib kontra Dewa United di Stadion Manahan, Solo, 14 Desember 2022 lalu. 

Zalnando mengatakan cedera horor yang dialami tidak membuatnya trauma untuk terus melanjutkan karirnya sebagai pesepak bola. Sebab menurutnya, cedera itu sudah menjadi bagian dari sepak bola.

Baca Juga : Ardi Idrus Kembali ke Persib

"Kalau trauma sih saya pribadi enggak ada karena ini memang risiko perjalanan. Saya sekali seumur hidup main bola. Jadi buat apa trauma, gas lagi aja kalau udah sembuh, karena bagian dari pekerjaan saya," kata Zalnando usai berlatih di mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Kamis 29 Desember 2022.

Pemilik nomor punggung 27 ini bahkan berkeinginan untuk segera pulih agar bisa kembali membela Persib dalam mengarungi Liga 1 2022/2023. 

"Tapi saya lihat dari sisi positifnya, berarti saya harus lebih bersabar, melatih kesabaran, apalagi lihat perjuangan kemarin (lawan Persikabo 1973), gila salut banget, pengen bantu banget berjuang sama temen-temen," tuturnya.

Baca Juga : Soal Pertandingan Persib vs Persija, Ini Kata Teddy Tjahjono

Zalnando mengaku sangat merasakan perjuangan rekan-rekan setimnya. Apalagi sistem bubble yang diterapkan membuat jadwal pertandingan menjadi padat.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani