Daisuke Sato Antusias Hadapi Laga Persib vs Borneo FC

Pertandingan Persib vs Borneo FC dalam laga pekan ke-20 itu rencananya akan digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Kamis 26 Januari 2023. 

Daisuke Sato Antusias Hadapi Laga Persib vs Borneo FC
Daisuke Sato mengakui tidak mudah untuk memenangkan laga Persib vs Borneo FC itu. Menurutnya, tim berjulukan Pesut Etam tersebut merupakan tim yang bagus. (muhammad ginanjar)

INILAHKORAN, Bandung - Bek Persib Daisuke Sato mengaku sangat antusias menghadapi menghadapi laga Persib vs Borneo FC.

Pertandingan Persib vs Borneo FC dalam laga pekan ke-20 itu rencananya akan digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Kamis 26 Januari 2023. 

Namun, Daisuke Sato mengakui tidak mudah untuk memenangkan laga Persib vs Borneo FC itu. Menurutnya, tim berjulukan Pesut Etam tersebut merupakan tim yang bagus.

Baca Juga : Andre Gaspar Sebut Borneo FC Samarinda Diuntungkan Hadapi Persib

Daisuke Sato membuktikan posisi Borneo FC di papan klasemen sementara Liga 1 2022/2023. Tim asuhan Andre Gaspar itu menempati posisi 6 dengan perolehan 33 poin. 

"Tapi kami juga sedang dalam momentum yang bagus dan ingin melanjutkan tren positif ini," kata Daisuke Sato di Graha Persib, Kota Bandung, Rabu 25 Januari 2023. 

Benar saja, saat ini Persib dalam tren positif di Liga 1 2022/2023. Setidaknya, dalam 11 pertandingan, tim Maung Bandung belum terkalahkan. 

Baca Juga : Puji Persib, Stefano Lilipaly Sebut Borneo FC Samarinda Juga Bagus

Dengan alasan itu, ia sangat berantusias menghadapi Borneo FC. Diharapkan tren positif yang selama ini diraih, bisa kembali ditorehkan Persib. 

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani