Dipanggil Timnas U-20, Ferdiansyah Persib Girang

Ferdiansyah menjadi satu dari tiga pemain Persib yang mengungkapkan kebahagiaannya bisa terpanggil untuk bergabung dengan timnas Indonesia U-20. 

Dipanggil Timnas U-20, Ferdiansyah Persib Girang
Ferdiansyah menjadi satu dari tiga pemain Persib yang mengungkapkan kebahagiaannya bisa terpanggil untuk bergabung dengan timnas Indonesia U-20. /persib.co.id
INILAHKORAN, Bandung - Ferdiansyah menjadi satu dari tiga pemain Persib yang mengungkapkan kebahagiaannya bisa terpanggil untuk bergabung dengan timnas Indonesia U-20. 
Pasalnya, nama Ferdiansyah sempat dipulangkan ke Persib saat timnas Indonesia U-20 menjalani Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 beberapa waktu lalu. 
Kini, Ferdiansyah kembali terpanggil bersama dua rekannya yakni Kakang Rudianto dan Robi Darwis untuk bergabung bersama timnas Indonesia U-20 menjalani pemusatan latihan. 
"Alhamdulillah, Ferdi sangat bersyukur bisa mendapat kepercayaan buat ikut pemusatan latihan bersama timnas lagi. Kepercayaan ini jadi motivasi buat Ferdi sendiri agar bisa kerja lebih maksimal lagi untuk Timnas," ungkap Ferdiansyah
Pemain yang beroperasi sebagai winger ini mengaku sudah mendapatkan banyak pelajaran berharga bersama Persib melalui program latihan yang telah dijalani selama ini. 
Apalagi, lanjutnya, tim pelatih sudah meningkatkan kembali motivasi yang ia miliki dalam menjalani kariernya sebagai pesepak bola. 
"Tim pelatih Persib, utamanya pelatih Luis Milla sudah kasih saya pesan yang sangat positif. Terima kasih kepada para pelatih juga dukungan rekan-rekan di tim. Saya siap memberikan yang terbaik untuk timnas," tegasnya.
Saat ini timnas Indonesia U-20 lebih dulu menjalani pemusatan latihan di Jakarta sebelum melanjutkan program pemusatan latihan di Turki dan Spanyol.
Pemusatan latihan di Turki dan Spanyol ini bertujuan untuk mematangkan persiapan timnas Indonesia U-20 sebelum berlaga di Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20 2023.
Garuda Nusantara akan lebih dulu bermain di Piala Asia U-20 pada 1-18 Maret 2023 sebelum bertanding di Piala Dunia U-20 pada 20 Mei-11 Juni 2023.(Muhammad Ginanjar)***


Editor : JakaPermana