Ini Tanggapan Luis Milla Mengenai Batasan Pemain Naturalisasi

Pelatih Persib Bandung, Luis Milla memberikan tanggapannya mengenai rencana PSSI yang ingin membatasi pemain naturalisasi menjadi satu pemain satu klub di Liga Indonesia musim depan

Ini Tanggapan Luis Milla Mengenai Batasan Pemain Naturalisasi
Pelatih Persib bandung Luis Milla

INILAHKORAN, Bandung - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla memberikan tanggapannya mengenai rencana PSSI yang ingin membatasi pemain naturalisasi menjadi satu pemain satu klub di Liga Indonesia musim depan

Apalagi, tim asuhan Luis Milla saat ini memiliki tiga pemain naturalisasi. Seperti Victor Igbonefo, Marc Klok dan Ezra Walian. 

Luis Milla mengatakan sebenarnya tak ingin memberikan tanggapan mengenai batasan pemain naturalisasi tersebut. Sebab hal itu baru sebatas rencana.

Baca Juga : Yusuf Meilana Klaim Persik Memiliki Persiapan 100 Persen Hadapi Persib

"Informasi ini (batasan pemain naturalisasi) masih belum resmi. Saya sebenarnya tidak ingin banyak berbicara mengenai kabar yang belum resmi," kata Luis Milla.

Pelatih asal Spanyol ini hanya sepakat bahwa penambahan pemain asing yang semula 4+1 (tiga pemain asing non asia, 1 pemain asia) menjadi 5+1 (empat pemain asing non asia, 1 pemain asia). Menurutnya, hal itu bisa meningkatkan level Liga Indonesia.

"Tapi saya tidak setuju soal pembatasan pemain naturalisasi, situasi saat ini negara tidak bisa membatasi pemain naturalisasi, saya tidak mengerti kenapa ada pembatasan pemain naturalisasi karena sebagai contohnya Victor (Igbonefo)," imbuhnya.

Baca Juga : Meladeni Persib, Persik Diakuio Divaldo Alves Bertekad Curi Poin

Meski demikian, pelatih berusia 56 tahun ini tidak mau lebih banyak berbicara mengenai batasan pemain naturalisasi tersebut. Ia mengaku masih menunggu kabar secara resmi.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti