Liga 1 Ditunda, Erwin Ramdani Ogah Anggap Keuntungan

Gelandang Persib Bandung, Erwin Ramdani ogah menganggap penundaan Liga 1 2022/2023 ini menjadi keuntungan baginya. 

Liga 1 Ditunda, Erwin Ramdani Ogah Anggap Keuntungan
INILAHKORAN, Bandung - Gelandang Persib Bandung, Erwin Ramdani ogah menganggap penundaan Liga 1 2022/2023 ini menjadi keuntungan baginya. 
Erwin Ramdani hanya menjadikan penundaan kompetisi ini menjadi momen baginya untuk memulihkan kondisi fisiknya.
Pasalnya selama ini, Erwin Ramdani harus beristirahat cukup panjang usai menjalani operasi patah tulang selangka (bahu) yang didapat saat menghadapi Arema FC, 11 September 2022 lalu.
"Saya tidak mau bicara mengambil keuntungan dari situasi ini (penundaan Liga 1) cuma ya bisa dikatakan ini suatu momen buat saya, bukan keuntungan, tapi momen lebih ada space waktu lebih lama lagi sembuh," ungkap Erwin Ramdani
Pemilik nomor punggung 93 ini pun memastikan penundaan Liga 1 2022/2023 tidak akan membuatnya kehilangan banyak pertandingan. Terlebih, penundaan itu diputuskan hingga waktu yang ditentukan.
"Saya tidak banyak tertinggal pertandingan juga dan saya bisa mulai dari sekarang mempersiapkan diri dan kondisi supaya nanti saya benar benar 100 persen, saya sudah bisa sama, atau tidak tertinggal jauh dari teman-teman yang lain," tegasnya. 
Sejauh ini, Erwin mengaku kondisi cederanya sudah mulai mengalami peningkatan kearah yang lebih baik. Terlihat, ia sudah mulai bergabung latihan dengan tim meski masih terpisah. 
"Cuma masih ada sedikit ngilu, mungkin gara-gara ada benda di dalamnya, belum 100 persen. Saya cukup senang progresnya, kerasa banget," bebernya. 
Namun demikian, Erwin memastikan harus berhati-hati untuk bisa melakukan banyak gerakan. Tujuannya agar proses penyembuhan berjalan dengan lancar. 
"Saya gak mau ambil risiko dan saya hanya mengikuti instruksikan oleh physio supaya nanti pas sembuh, saya merasa memang benar-benar fit dan memang benar-benar haus dengan sepak bola," pungkasnya.(Muhammad Ginanjar)


Editor : Ahmad Sayuti