Unikom Siapkan Generasi Islami yang Kuasai Sains

Universitas Komputer Indonesia (Unikom) menyelenggarakan acara mentoring agama Islam. Mentoring ini menjadi program rutin tahunan bagi mahasiswa yang mengambil mata kuliah agama Islam.

Unikom Siapkan Generasi Islami yang Kuasai Sains
Acara Mentoring Agama Islam di Kampus Unikom Bandung. (Okky Adiana)

INILAH, Bandung - Universitas Komputer Indonesia (Unikom) menyelenggarakan acara mentoring agama Islam. Mentoring ini menjadi program rutin tahunan bagi mahasiswa yang mengambil mata kuliah agama Islam. 

Dalam kegiatan ini hadir Ketua Prodi Ilmu Komunikasi, Dr. Rismawaty S.Sos., M.S.i  yang membuka acara mentoring, juga berkolaborasi dengan LDK Unikom dan Hima Ilmu Komunikasi.

Ketua Pelaksana Mentoring Agama Islam Dra. Hj. Madihah Bajri, M.I.Kom mengatakan, mentoring merupakan salah satu sarana pembinaan Islami (Tarbiyah Islamiyah) yang di dalamnya ada proses belajar mengajar yang berorientasi pada pembentukan karakter dan kepribadian Islam. 

Jadi secara umum, mentoring merupakan kegiatan pendidikan yang mencakup di dalamnya tentang mengajar, mendidik, melatih, dan membina yang dilakukan dengan pendekatan saling nasihat-menasihati yang di dalamnya terdapat rasa saling mempercayai satu sama lain, antara mentor (penasihat utama dalam kelompok mentoring) dan peserta mentoring.

"Tujuannya, melahirkan generasi tangguh yang menguasai, memahami ilmu pengetahuan dan teknologi (Iptek), berakhlak (berkarakter) serta menjalani hidup dengan keimanan dan takwa (Imtak) kepada Tuhan Yang Maha Esa. menjadi insan yang bermanfaat bagi umat manusia," paparnya.

Soal kendala, waktunya betul-betul singkat hanya dalam waktu 12 jam. sehingga materinya belum maksimal, hingga panitia harus bekerja keras dengan waktu sesingkat-singkatnya dengan hasil semaksimal mungkin. "Harus kerja keras panitia dan kakak mentornya," singkatnya.

Halaman :


Editor : suroprapanca