SMKN 9 Bandung Gelar Japanese Hairstylist Training

SMKN 9 Bandung menggelar Japanese Hairstylist Training bekerjasama dengan Majalah Kecantikan Negara Jepang, Coiffure De Paris Japon, Senin, (21/1/2019) di Ruang Praktik Jurusan Kecantikan SMKN 9 Bandu

SMKN 9 Bandung Gelar Japanese Hairstylist Training
INILAH, Bandung - SMKN 9 Bandung menggelar Japanese Hairstylist Training bekerjasama dengan Majalah Kecantikan Negara Jepang, Coiffure De Paris Japon, Senin, (21/1/2019) di Ruang Praktik Jurusan Kecantikan SMKN 9 Bandung. 
 
Sebanyak delapan penata rambut asal Negari Sakura mempraktikan keahliannya di depan siswa jurusan kecantikan. Kegiatan tersebut diharapkan mampu meningkatkan kompetensi siswa dan menjadi bahan studi banding seputar ilmu penataan rambut di negara maju tersebut.
 
Kepala SMKN 9 Bandung, Edy Purwanto mengatakan, selain meningkatkan kompetensi siswa secara teknis di bidang kecantikan, kegiatan tersebut diharapkan mampu meningkatkan kemampuan berbahasa asing siswanya. 
 
Selain itu, siswa juga mengetahui ilmu penataan rambut secara luas langsung dari ahlinya.
 
“Selain peningkatakan kompetensi dan bahasa, etos kerja masyarakat jepang itu perlu kita contoh, kedisplinannya adalah salah satu hal yang harus kita teladani,” tuturnya saat ditemui di ruangannya.
 
Edy berharap, melalui kegiatan ini, siswanya mampu menangkap dan mempraktikan ilmu yang telah diberikan. Selain itu, dirinya berharap peserta didiknya dapat menimba ilmu langsung ke Jepang melalui program pertukaran pelajar. 
 
“Harapannya ke depannya juga siswa kita mampu belajar langsung ke Jepang,” tambahnya.


Editor : inilahkoran