Teja Paku Alam Anggap Persib vs Persija Laga Biasa

Kiper Persib Bandung, Teja Paku Alam menganggap pertandingan timnya melawan Persija, merupakan laga biasa. Kedua tim akan bertanding di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Rabu, 11 Januari 2023. 

Teja Paku Alam Anggap Persib vs Persija Laga Biasa
INILAHKORAN, Bandung - Kiper Persib Bandung, Teja Paku Alam menganggap pertandingan timnya melawan Persija, merupakan laga biasa. Kedua tim akan bertanding di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Rabu, 11 Januari 2023. 
Teja Paku Alam memahami laga Persib kontra Persija ini merupakan pertandingan besar di Liga 1 2022/2023. Ini dibuktikan dengan antusias penonton dalam menyaksikan pertandingan yang disebut-sebut el clasico-nya Indonesia.
Namun, Teja Paku Alam memilih untuk menganggap pertandingan Persib kontra Persija layaknya pertandingan biasa. Sehingga, ia merasa tidak terbebani dalam memerankan tugasnya. 
"Untuk persiapan sih sama seperti pertandingan lainnya sih. Karena kalau kita anggap itu pertandingan besar jadi kebawa beban ya. Jadi kita anggap pertandingan sama. Jadi kita bisa enjoy, nikmatin bisa berusaha maksimal dan memberikan yang terbaik," ungkap Teja Paku Alam
Pemilik nomor punggung 14 ini membenarkan di pertemuan terakhir melawan Persija Jakarta, Persib berhasil meraih kemenangan 2-0 alias clean sheet atau tanpa kebobolan. Ia berharap hasil itu bisa kembali didapatkan di laga nanti. 
"Mudah-mudahan, yang penting kita berusaha dulu, berusaha gak mungkin kerja sendiri, mudah-mudahan bisa meraih clean sheet lagi," harapnya.
Teja Paku Alam pun memastikan akan berusaha maksimal mengeluarkan kemampuan terbaiknya apabila dipercaya bermain di laga nanti. Apalagi, pendukung fanatik timnya yakni Bobotoh sudah bisa menyaksikan pertandingan secara langsung. 
"Alhamdulillah kita bisa menikmati lagi sepak bola di stadion, karena tanpa penonton juga sepi sih. Kita inginnya ada suporter. Karena suporter itu bagian dari tim ya," tegasnya.(Muhammad Ginanjar)


Editor : Ahmad Sayuti