100 Mahasiswa Udana Kawal Program Tanam Jagung Panen Sapi

Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang mengerahkan sebanyak 100 mahasiswa untuk mengawal pelaksanaan Program Tanam Jagung Panen Sapi (TJPS).

100 Mahasiswa Udana Kawal Program Tanam Jagung Panen Sapi
Rektor Undana Kupang Prof Fredik L Benu. (antara)

INILAH, Kupang - Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang mengerahkan sebanyak 100 mahasiswa untuk mengawal pelaksanaan Program Tanam Jagung Panen Sapi (TJPS) dari pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur yang dilaksanakan di Kabupaten Kupang.

"Saat ini ada sekitar 100 orang mahasiswa dari Fakultas Pertanian Undana bertanggung jawab untuk Program TJPS di Desa Manusak, Kabupaten Kupang," kata Rektor Undana Kupang Prof Fredik L Benu dalam kegiatan "Bank Indonesia Mengajar" bersama para mahasiswa Undana Kupang yang digelar secara virtual di Kupang, Selasa (31/8/2021).

Ia mengatakan hal itu berkaitan dengan kolaborasi perguruan tinggi Undana dalam mendukung program-program pemerintah daerah, salah satunya berupa Program TJPS dari Pemerintah Provinsi NTT.

Baca Juga : Wakil Ketua DPR Sebut UU Otsus Baru Beri Harapan Baru untuk Papua

Fredik Benu menjelaskan, keterlibatan mahasiswa dalam menjalankan program ini juga dalam rangka menyukseskan program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Riset, dan Teknologi untuk program Merdeka Belajar Kampus Merdeka.

"Jadi kita jalankan Progam Kemendibud Ristek ini sekaligus bersinergi dengan pemerintah daerah dan masyarakat," katanya.

Ia menjelaskan para mahasiswa yang dikerahkan setiap saat berada di lokasi Program TJPS untuk bertanggung jawab dalam mengolah tanah, menanam jagung, memberikan pupuk, memelihara dan sebagainya.

Baca Juga : BRIN: Berinovasi sebagai Upaya Adaptasi di Masa Pandemi Covid-19

Ia menyebutkan luas lahan yang dikelola mencapai 800-an hektare sehingga diharapkan dapat memberikan hasil yang optimal.

Halaman :


Editor : suroprapanca