Dukung Penerapan Protokol Kesehatan, Grab Inisiasi Program Juara Kota di 10 Kota

Grab, aplikasi serba bisa terkemuka di Asia Tenggara menggelar Program Juara Kota di 10 kota yaitu Medan, Palembang, Pekanbaru, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Cirebon, Purwakarta, Sukabumi, dan Cianjur. Sebagai salah satu rangkaian dari program ini, Grab memberikan apresiasi berupa kupon belanja, hand sanitizer, dan masker kepada para pengguna jalan yang telah menjalani protokol kesehatan.

Dukung Penerapan Protokol Kesehatan, Grab Inisiasi Program Juara Kota di 10 Kota
istimewa

INILAH, Bandung - Grab, aplikasi serba bisa terkemuka di Asia Tenggara menggelar Program Juara Kota di 10 kota yaitu Medan, Palembang, Pekanbaru, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Cirebon, Purwakarta, Sukabumi, dan Cianjur. Sebagai salah satu rangkaian dari program ini, Grab memberikan apresiasi berupa kupon belanja, hand sanitizer, dan masker kepada para pengguna jalan yang telah menjalani protokol kesehatan.

Dalam menjalankan inisiatif ini, Grab berkolaborasi dengan Dinas Perhubungan Bandung, Satuan Lalu Lintas di Palembang, Medan, Pekanbaru, Semarang, dan Yogyakarta, serta Kepolisian Resor di Cirebon, Purwakarta, Sukabumi, dan Cianjur untuk membantu pelaksanaan program. Selain itu, Grab juga memberikan apresiasi bagi mitra pengemudi, merchant, social seller, dan agen yang  merefleksikan berbagai kategori Juara Kota dalam rangka memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan.

Director of West Indonesia Grab Indonesia Richard Aditya mengatakan, penyelenggaraan program ini bertujuan untuk mendukung pemerintah menciptakan lingkungan yang kondusif pada masa pandemi ini. Grab berkomitmen untuk mendukung upaya pemerintah dalam menjaga kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan saat mereka beraktivitas. 

Baca Juga : Ramadan Tahun Ini, Lomba Duet Dai Ibu dan Anak Digelar Susu Steril Tujuh Kurma

"Melalui program Juara Kota, kami harap dapat berkontribusi untuk meningkatkan penerapan protokol kesehatan dan keamanan di masyarakat dan mitra kami yang selalu berupaya memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan. Kami mengucapkan terima kasih kepada pihak pemerintah atas kepercayaannya dan mari kita bersama menciptakan lingkungan yang patuh akan protokol kesehatan agar masyarakat dapat menjalankan aktivitas lebih nyaman dan ketahanan ekonomi dapat terjaga,” paparnya, akhir pekan lalu.

Dia menyebutkan, dalam kegiatan penerapan protokol kesehatan dan pelayanan terbaik dari mitra, Grab menghadirkan berbagai kategori Juara Kota. Bagi mitra pengemudi, mereka akan dianugerahi Juara Aman, Juara Cepat, Juara Andal, Juara Higienis, dan Juara Nyaman. Sedangkan, bagi merchant pun akan diapresiasi berupa Juara Kuliner. Bagi social seller akan dipilih Juara Kirim, dan bagi agen akan dianugerahi Juara Kios. 

Berdasarkan berbagai kategori dari Juara Kota, Grab memberikan penghargaan dan apresiasi bagi total ratusan mitra pengemudi, merchant, social seller, dan agen di 10 kota yang telah berhasil menjadi mitra terbaik dalam menerapkan setiap kategorinya. Mulai dari jaket khusus bagi para mitra pengemudi GrabBike, topi atau kemeja, dan sertifikat bagi para mitra pengemudi GrabCar, serta emas dan voucher belanja bagi social seller, merchant dan agen.

Baca Juga : "Waroenk Makan Matoa" Sajikan Makan ala Kebun Nenek

“Kami akan terus berinovasi dan berupaya untuk dapat memberikan dampak positif secara berkelanjutan baik bagi mitra dan pengguna layanan kami, maupun masyarakat Indonesia  secara luas melalui teknologi. Mari bersama bergotong royong untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 dan mendukung jalannya roda perekonomian di Indonesia,” jelas Richard. (*)


Editor : Doni Ramdhani