Polresta Bogor Launching Si Pobo Bermain

Polresta Bogor Kota melaunching program polisi sahabat anak yang di namai 'Si Pobo Bermain', program belajar dan bermain secara virtual untuk siswa taman kanak-kanak (TK) sederajatnya. Secara perdana di launching di Taman Lalu Lintas SD Negeri Duta Pakuan, Kelurahan Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur pada Rabu (3/3/2021) siang.

Polresta Bogor Launching Si Pobo Bermain
istimewa
INILAH, Bogor - Polresta Bogor Kota melaunching program polisi sahabat anak yang di namai 'Si Pobo Bermain', program belajar dan bermain secara virtual untuk siswa taman kanak-kanak (TK) sederajatnya. Secara perdana di launching di Taman Lalu Lintas SD Negeri Duta Pakuan, Kelurahan Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur pada Rabu (3/3/2021) siang.
 
Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro menjelaskan, tujuan dari program Si Pobo Bermain ini, adalah agar anak-anak tetap kreatif meski belajar di rumah di masa pandemi ini. Dari itu, pihaknya pun akan membuat channel khusus untuk menampilkan kreatiftas anak-anak.
 
"Jadi, secara virtual kita mengajak anak-anak belajar dan bermain tentang rambu-rambu dan etika berlalu lintas. Ini akan dilakukan seminggu sekali dan ada hadiah yang kita berikan kepada anak-anak. Jadi, dapat hiburan yang sehat dan menyenangkan," ungkap Susatyo.
 
Susatyo melanjutkan, bahwa di program pembelajaran dan bermain ini, akan lebih mengangkat kearifan lokal termasuk pembacaan dongeng agar anak-anak kenal Kota Bogor dan tumbuh berkembang tidak dari media sosial.
 
"Intinya akan ada banyak kreasi yang kami sajikan karena kami ingin membangun anak-anak tetap kreatif khususnya di masa pandemi ini. Kami berharap mereka tetap sehat di rumah dan tumbuh menjadi generasi yang hebat di Kota Bogor ini. Semangat belajar, tetap jaga kesehatan dengan memakai masker supaya kami semua tetap sehat," terangnya.
 
Sementara itu, Sekda Kota Bogor, Syarifah Sofiah Dwikorawati menyampaikan, walaupun di era covid ini pembelajaran dilakukan di rumah, diharapkan anak-anak tidak lagi merasa jenuh dan bosan karena ada si Pobo.
 
"Anak-anak bisa belajar dengan si Pobo. Belajar mengenal rambu-rambu lalu lintas dan tertib berlalu lintas sejak dini. Pesan saya kepada semua tetap terapkan 3M agar semua sehat," ungkapnya.
 
Turut hadir dalam acara Kapolresta Bogor Kota, Kombes Polisi Susatyo Purnomo Condro, Sekda Kota Bogor, Syarifah Sofiah Dwikorawati, Kadisdik Kota Bogor, Hanafi dan jajaran Disdik serta Kasatlantas Polresta Bogor Kota Kompol Andriyanto beserta jajarannya. (rizki mauludi)
 
 


Editor : JakaPermana