Realistis, Elly Yasin Targetkan PPP Raih 9 Kursi DPRD Kabupaten Bogor

Ketua DPC PPP Kabupaten Bogor Elly Rachmat Yasin menargetkan bakal calon legislatifnya (Bacaleg) meraih 9 kursi DPRD Kabupaten Bogor.

Realistis, Elly Yasin Targetkan PPP Raih 9 Kursi DPRD Kabupaten Bogor

INILAHKORAN, Bogor-Ketua DPC PPP Kabupaten Bogor Elly Rachmat Yasin menargetkan bakal calon legislatifnya (Bacaleg) meraih 9 kursi DPRD Kabupaten Bogor.


Dari 6 daerah pemilihan (Dapil), Elly Rachmat Yasin pun mengandalkan Dapil 2,3 dan 5. Jika Dapil 1, 4 dan 6 masing-masing meraih 1 kursi, maka di Dapil andalan tersebut masing-masing diharapkan meraih 2 kursi.


"Saya menargetkan PPP Kabupaten Bogoe meraih 9 kursi DPRD Kabupaten Bogor, 3 kursi dari Dapil 1, 4 dan 6 dan 6 kursi dari Dapil 2, 3 dan 5," kata Elly Rachmat Yasin kepada wartawan, Rabu, 17 Mei 2023.

Baca Juga : Alasan HMI MPO Cabang Bogor Minta Iwan Setiawan Copot Kepala DPUPR


Selain mengharapkan kharisma Bacaleg dan tokoh-tokoh PPP, Elly Rachmat Yasin juga berharap dapat efek ekor jas dari calon presiden (Capres) yang mereka usung yaitu Ganjar Pranowo.


"Tentunya kami berharap ada efek ekor jas dari Capres Ganjar Pranowo, tetapi kami juga memanfaatkan kerjasama yang baik dan bersaing secara sehat dari Bacaleg milenial dan Bacaleg yang lebih senior. Dengan strategi yang tepat, semoga PPP meraih apa yang sudah ditargetkan," harapnya.


Anggota Komisi VI DPR RI ini menjelaskan bahwa target 9 kursi DPRD Kabupaten Bogor terbilang masih realistis, karena saat ini Fraksi PPP DPRD Kabupaten Bogor ada 6 kursi. (Reza Zurifwan)

Baca Juga : Aspirasi Mulyadi, Kemenpupr Intervensi Jalan Sukamakmur dengan Biaya Rp 100 Miliar


Editor : JakaPermana