Ridwan Kamil Ajak Semua Elemen Perbanyak Kolaborasi Tuntaskan Persoalan Bangsa

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengajak semua elemen untuk terus kolaborasi menyelesaikan persoalan bangsa. Pasalnya, Indonesia masih jauh menuju bangsa yang makmur, karena masih banyak persoalan bangsa pada saat ini yang belum teratasi.

Ridwan Kamil Ajak Semua Elemen Perbanyak Kolaborasi Tuntaskan Persoalan Bangsa
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengajak semua elemen untuk terus kolaborasi menyelesaikan persoalan bangsa. Pasalnya, Indonesia masih jauh menuju bangsa yang makmur, karena masih banyak persoalan bangsa pada saat ini yang belum teratasi.

INILAHKORAN, BandungGubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyebut, Indonesia masih jauh menuju bangsa yang makmur, karena masih banyak persoalan bangsa pada saat ini yang belum teratasi. Karena itu Ridwan Kamil mengajak semua elemen kolaborasi atasi persoalan bangsa.

Menurut Ridwan Kamil, pertikaian dan kompetisi antar sesama menjadi penghambat perkembangan Indonesia yang sudah merdeka selama 77 tahun. Perdebatan tanpa ujung kata Kang Emil –sapaan Ridwan Kamil membuat laju pertumbuhan bangsa jadi tersendat-sendat.

Menyikapi persoalan ini, Ridwan Kamil mengaku selalu menghimbau dan mengajak seluruh elemen untuk bersama-sama satu tujuan, menyisihkan perbedaan dalam rangka membawa bangsa ke arah yang lebih baik.

Baca Juga : Merit System Pemprov Jawa Barat Terbaik di Indonesia, Bawahan Bisa Evaluasi Atasan

“Problem di negeri ini kita belum sepakati, apa saja yang harus diurus. Makanya saya selalu mengingatkan dan mengajak, untuk mengurangi kompetisi,” ujar Ridwan Kamil

Kang Emil sapaan akrabnya Ridwan Kamil pun meminta kepada para pemangku kebijakan, baik pemerintah pusat, provinsi, daerah dan masyarakat, untuk bersama-sama memperbanyak kolaborasi mencari solusi dalam mengurai persoalan bangsa pada saat ini.

“Yang harus kita lakukan adalah perbanyak kolaborasi, bagaimana menuntaskan persoalan negeri pada saat ini,” tandasnya.***(Yuliantono)

Baca Juga : Lina Ruzhan Resmi Ketua Perwosi Jabar 


Editor : Ghiok Riswoto