Ridwan Kamil Sebut BIJB Siap Berangkatkan Jamaah Haji, Namun Kendalanya Tol Cisumdawu

Gubernur Jabar Ridwan Kamil memastikan jika BIJB sudah siap beroperasi terutama untuk membawa jamaah haji

Ridwan Kamil Sebut BIJB Siap Berangkatkan Jamaah Haji, Namun Kendalanya Tol Cisumdawu
Ridwan Kamil menyebut, Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Kabupaten Majalengka sejatinya sudah tidak masalah dan siap beroperasi maksimal, terutama dalam melayani penerbangan jamaah Haji di 2023 sekarang.

INILAHKORAN, Bandung – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyebut, Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Kabupaten Majalengka sejatinya sudah tidak masalah dan siap beroperasi maksimal, terutama dalam melayani penerbangan jamaah Haji di 2023 sekarang.

Hanya saja Kang Emil –sapaan Ridwan Kamil tidak menampik, keberlanjutan BIJB sangat bergantung dengan selesainya pembangunan jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu), yang hingga kini tak kunjung tuntas. Sebab tanpa adanya tol tersebut, sulit bagi BIJB untuk bersaing dengan bandara lain.

“Siap kan. Dari dulu juga siap, yang tidak siap itu Tol Cisumdawu-nya,” ujar Kang Emil baru-baru ini.

Baca Juga : Ogah Polemik Program Petani Milenial Terulang, Ridwan Kamil Minta OPD Terkait Kaji Potensi Masalah

Dia melanjutkan, bahkan berbagai kebutuhan jamaah haji seperti asrama telah dipersiapkan dan sudah bisa dimanfaatkan. Meski pihaknya belum dapat memastikan, apakah sudah bisa dipakai tahun ini atau belum karena kembali lagi dengan kesiapan Tol Cisumdawu yang menjadi akses transportasi utama menuju BIJB.

“Asrama rasanya sudah, kan kemarin rapat dengan Dirjen Haji. Perbaikannya sedikit yang di Indramayu,” ucapnya.

Sebelumnya Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengaku, akan mengupayakan agar Tol Cisumdawu sudah dapat beroperasi pada akhir Februari mendatang guna mendukung mobilitas masyarakat. Mengingat pembangunan tol penghubung menuju Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati ini sejatinya sudah selesai pada 2017 silam. Namun banyak kendala yang terjadi, hingga akhirnya sampai hari ini masih belum rampung 100 persen.

Baca Juga : Pemprov Jawa Barat Lunasi Utang ke Petani Milenial

"Mudah-mudahan Cisumdawu ini secara total bisa kita operasikan pada akhir Februari tahun ini," ujar Basuki dalam Rapat Kerja bersama Komisi V DPR RI di Jakarta kala itu.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti