Sumbang Emas Pertama, Cabor Dayung KBB Ungguli Kabupaten Bandung dan Karawang

Perjuangan dan kerja keras tim atlet dari cabang olahraga (Cabor) Dayung Kabupaten Bandung Barat (KBB) akhirnya membuahkan hasil.

Sumbang Emas Pertama, Cabor Dayung KBB Ungguli Kabupaten Bandung dan Karawang
INILAHKORAN, Ngamprah - Perjuangan dan kerja keras tim atlet dari cabang olahraga (Cabor) Dayung Kabupaten Bandung Barat (KBB) akhirnya membuahkan hasil.
Pasalnya, tim dayung yang beranggotakan Anggi Widiarti, Ersa Cahyani, Tiara Sri Lestari dan Nanda Putri Alexa berhasil mendulang emas pertama bagi KBB pada perhelatan Porprov XIV Jabar 2022.
Alhasil, mereka sukses mengungguli Tim Beregu Puteri Kabupaten Bandung yang berada di urutan kedua pada nomor lomba Rowing Puteri atau R 4 X yang dilaksanakan di Situ Cileunca-Pangalengan Kabupaten Bandung, Jumat 4 November 2022.
Tim R Puteri KBB berhasil sampai di finish dengan catatan waktu 3.20.940, disusul Tim Puteri Kabupaten Bandung atas nama Dinda I, Isma H, Yeni A dan Furdausi, 3.25.576.
Posisi ketiga Tim Kabupaten Karawang, Melani Puteri, Depi Alpiah, Amanda Meiland Yahya dengan catatan waktu 3.32.784. 
Dengan demikian, KBB meraih emas, Kabupaten Bandung perak dan Karawang perunggu pada pertandingan Cabor Dayung untuk nomor W 4 X 
Ketua Kontingen Cabor Dayung KBB,  Ade Hikmat mengaku, bersyukur dengan keberhasilan anak-anak asuhannya yang meraih medali emas. Sebab, ini menjadi sumbangan emas pertama bagi KBB dalam ajang Porprov XIV Jabar 2022.
"Kami optimis cabor Dayung bisa menyumbangkan beberapa emas lagi pada Porprov kali ini," ungkapnya.
Ia menyebut, pada Babak Kualifikasi (BK) kemarin, Dayung meraih 5 medali emas.
"Insyaallah, atlet-atlet kita akan berjuang keras agar bisa menambah emas lagi," tandasnya.*** (agus satia negara).


Editor : Ahmad Sayuti