Winger Persib Bermasalah Jelang Lawan Barito Putera

Winger Persib Bandung bermasalah jelang menghadapi Barito Putera dalam laga pekan kesepuluh Liga 1 2022/2023 yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jumat, 16 September 2022. 

Winger Persib Bermasalah Jelang Lawan Barito Putera
Winger Persib Bandung bermasalah jelang menghadapi Barito Putera dalam laga pekan kesepuluh Liga 1 2022/2023 yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jumat, 16 September 2022. /dokumen inilahkoran
INILAHKORAN, Bandung - Winger Persib Bandung bermasalah jelang menghadapi Barito Putera dalam laga pekan kesepuluh Liga 1 2022/2023 yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jumat, 16 September 2022. 
Pertama, Erwin Ramdani yang biasa ditempatkan sebagai winger kanan Persib harus diistirahatkan. Sebab pemilik nomor punggung 93 ini mengalami patah tulang selangka kanan atau fraktur clavicula dextra.
Selain Erwin Ramdani, terdapat Febri Hariyadi. Pemilik nomor punggung 13 itu bahkan tidak terlihat saat tim menggelar latihan di Stadion Persib (Sidolig), Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Selasa, 13 September 2022. 
Pelatih Persib, Luis Milla membenarkan hal itu. Bahkan ia memastikan Erwin Ramdani harus absen cukup lama dalam membela Persib karena cedera yang didapat cukup serius. 
"Saya rasa sudah jelas Erwin sudah pasti tidak bisa main karena cederanya butuh waktu lama untuk pulih. Tapi untuk Febri memang dia menderita demam, tapi menurut saya, dia besok sudah bisa berlatih kembali," kata Luis Milla usai memimpin sesi latihan. 
Sementara mengenai Frets Butuan, pelatih asal Spanyol ini memastikan pemainnya itu masih butuh waktu untuk bisa bergabung dengan timnya. Sebab pemain yang biasa mengisi posisi winger kiri itu baru melangsungkan pernikahan.
"Frets juga lama tidak berlatih, dia tidak berlatih dalam 10 hari terakhir, jadi tidak mungkin bermain dengan kami. Saya harap dia bisa cepat kembali karena dia adalah pemain yang penting dan kami butuh Frets di performa yang lebih baik," katanya. 
Sejauh ini, Luis Milla mengaku masih memiliki banyak opsi untuk bisa menurunkan pemain yang siap mengisi kekosongan posisi tersebut. Apalagi, para pemainnya sudah menunjukan kualitasnya dalam dua pertandingan terakhir. 
"Kami memiliki banyak pemain yang siap untuk bermain dan dalam dua laga ke belakang saya suka dengan penampilan pemain. Bukan hanya 11 pemain inti, tapi saya rasa pemain lain yang masuk di babak kedua seperti Erwin, Dedi, Beckham, mereka itu pemain penting untuk membantu tim memenangi pertandingan. Saya ingin spirit ini terus terjaga, karena ini tim yang besar dan semua harus bersama-sama mengejar target yang dibidik. Semua pemain adalah pemain yang penting," pungkasnya.(Muhammad Ginanjar)


Editor : JakaPermana