Bentuk Dukungan untuk Kemampuan Perempuan

Kemampuan yang dimiliki perempuan harus terus didukung dan didorong.

Bentuk Dukungan untuk Kemampuan Perempuan
istimewa

INILAH, Jakarta - Kemampuan yang dimiliki perempuan harus terus didukung dan didorong.

 

Dalam suasana perayaan Hari Perempuan Sedunia, program kolaborasi diharapkan dapat membantu memberikan dukungan terhadap perempuan pelaku usaha kecil dan menengah (UKM), serta meningkatkan kemampuan perempuan dalam berbisnis yang ramah lingkungan dan menjadi pemimpin di lingkungannya.

Baca Juga : Celebrity Pick: Pilihan Gaya Sporty Andalan dengan UNIQLO Sport Utility Wear

 

Saat ini, terdapat sekitar 22 juta dari total 85 juta perempuan Indonesia yang aktif dalam berbagai kegiatan wirausaha . Selain itu, sebuah studi menunjukkan bahwa terjadi peningkatan terhadap peran pemimpin perempuan dalam bisnis.

 

Baca Juga : 42 Jam Menggaet Investasi Mobil Listrik di Jepang

Namun, masih banyak perempuan yang membutuhkan dukungan agar dapat memulai bisnis, menjadi pemimpin, serta membangun dampak sosial dan lingkungan positif melalui usaha mereka. Terlebih, penurunan kondisi ekonomi dapat mempengaruhi bisnis dan UKM, termasuk yang dikelola perempuan.

Halaman :


Editor : JakaPermana