Ditinggal Beli Susu, Saat Pulang Abah Edi Temukan Cucunya Tergeletak Dekat Sungai

Abah Edi tak menyangka kepergiannya untuk membli susu untuk sang cucu justru harus merelakan istri dan anak serta cucu meninggal lantaran tertimbung longsor

Ditinggal Beli Susu, Saat Pulang Abah Edi Temukan Cucunya Tergeletak Dekat Sungai
Abah Edi mengaku kehilangan lantaran membeli susu untuk sang cucu dia harus kehilangan istri anak serta cucunya dalam musibah tanah longsor di Kelurahan Empang Bogor Selatan. Rizki Mauludi

INILAHKORAN, Bogor - Longsor di Kampung Sirnasari, Kelurahan Empang, Kecamatan Bogor Selatan membuat Abah Edi Kusmayadi sangat bersedih. Bagaimana tidak, Istri, anak dan cucunya jadi korban bencana longsor yang terjadi pada Selasa (14/3/2023) malam. 

Abah Edi selamat lantaran saat malam hari ia pergi membeli susu untuk cucu kesayangannya. Namun, nahas saat tiba rumahnya sudah ambruk tertimbun longsoran tebing setinggi 30 meter tersebut. 

Abah Edi menjadi salah satu dari sebelas warga yang selamat yang tengah diungsikan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor.

Baca Juga : Longsor Tebing di Kelurahan Empang Bogor, Jalur KA Bogor-Sukabumi Terancam Ambrol

"Saat kejadian longsor yang nimpah rumah, saya membeli susu. Saat itu cucu saya nangis minta susu, jadi saya pergi beli. Pas pulang, rumah sudah rata dengan tanah. Saya menemukan satu cucu saya yang besar tergeletak dekat aliran sungai," ungkap Abah Edi kepada wartawan pada Rabu 15 maret 2023.

Abah Edi melanjutkan, setelah menemukan cucunya yang bernama Rival, segera dirinya menghampiri. Saat melihat kondisi Rival, keadaan penuh luka.

"Abis itu saya menemukan anak saya Mustofa dalam keadaan wafat dengan leher terjerat kawat. Yang saya lihat hanya kepalanya, sisa badannya terkubur. Disitu saya lemas. Istri saya dan cucu saya yang kecil umur 8 bulan belum ditemukan," ungkap Abah Edi berkaca-kaca.

Baca Juga : Longsor di Kelurahan Empang, Empat Korban Masih Dalam Pencarian Salah Satunya Bayi Enam Bulan

Meski begitu, Abah Edi mengaku pasrah mengalami musibah yang memilukan bagi warga Kelurahan Empang. Bahkan, Abah Edi bingung harus tinggal dimana usai kejadian.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti