Politisi Bogor Didin Supriadin Mundur dari Demokrat, Beberkan Ongkos Pileg Setengah Miliar

Politisi senior yang termasuk pendiri Partai Demokrat Didin Supriadin mengejutkan publik. Politisi asal Bogor itu mengundurkan diri dari partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Politisi Bogor Didin Supriadin Mundur dari Demokrat, Beberkan Ongkos Pileg Setengah Miliar
Didin Supriadin, politisi kelahiran Bogor, mundur dari Partai Demokrat.

INILAHKORAN, Bogor – Politisi senior yang termasuk pendiri Partai Demokrat Didin Supriadin mengejutkan publik. Politisi asal Bogor itu mengundurkan diri dari partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Didin Supriadin, yang merupakan kelahiran Cibinong, Kabupaten Bogor itu secara resmi mengundurkan diri dari pencalonan anggota legislatif DPRD Jawa Barat dan keanggotaan Partai Demokrat.

Pengunduran diri pengurus teras DPD Partai Demokrat Jawa Barat  tersebut ditenggarai karena isu mahar politik. 

Baca Juga : Di Kabupaten Bogor pun PKS menjadi Parpol Pertama yang Daftar Bacalegnya ke KPU

Di mana, pada proses persiapan penjaringan bakal calon legislatif (caleg), Didin Supriadim dikagetkan oleh permintaan sumbangan untuk partai dengan dalih uang saksi.

Dalam kronologis pengunduran dirinya yang diterima wartawan, Senin 8 Mei 2023, Didin sebenarnya sedang mempersiapkan tahapan menjaring bakal calon anggota legislatif (bacaleg), baik untuk calon anggota DPRD Provinsi maupun Kabupaten maupun Kota se-Jawa Barat.

Hal itu diperkuat oleh surat tugas dari DPD PD Jabar untuk menjadi LO partai dengan KPU kabupaten dan kota. Semua tugas tersebut berjalan lancar dan dilaksanakan sebaik-baiknya.

Baca Juga : Pengurus Banteng Ciomas Dicoret dari Caleg, Ini Penjelasan Bayu Syahjohan

Kemudian dilanjutkan rapat DPD Partai Demokrat Jawa Barat yang meminta Didin membantu tugas-tugas Badan Pemenangan Pemilu (Bappiluda). 

Halaman :


Editor : Zulfirman