Selama Ramadan, Taman Satwa Cikembulan Garut Tutup untuk Fokus Perawatan Satwa

Serupa dengan tahun sebelumnya, selama Ramadan tahun ini pun pengelola Taman Satwa Cikembulan Garut menutup aktivitas kepariwisataannya untuk umum.

Selama Ramadan, Taman Satwa Cikembulan Garut Tutup untuk Fokus Perawatan Satwa
Sebagai lembaga konservasi, Taman Satwa Cikembulan Garut kian menjadi ikon wisata edukasi lokal tersebut baru membuka kembali aktivitas kepariwisataannya pasca Ramadan nanti mulai hari H pertama Idul Fitri 1444 H. (zainulmukhtar)

INILAHKORAN, Garut - Serupa dengan tahun sebelumnya, selama Ramadan tahun ini pun pengelola Taman Satwa Cikembulan Garut menutup aktivitas kepariwisataannya untuk umum.

Sebagai lembaga konservasi, Taman Satwa Cikembulan Garut kian menjadi ikon wisata edukasi lokal tersebut baru membuka kembali aktivitas kepariwisataannya pasca Ramadan nanti mulai hari H pertama Idul Fitri 1444 H.

Wakil Manajer Taman Satwa Cikembulan Garut Willy Ariesta mengatakan, sebulan penuh selama Ramadan aktivitas kepariwisataan di lingkungan Taman Satwa Cikembulan Garut sengaja ditutup untuk memberikan kesempatan kepada satwa-satwa koleksi Taman Satwa Cikembulan menikmati masa rehat dari interaksi dengan pengunjung. 
Pengelola pun terfokus memberikan perawatan penuh kepada satwa, serta menata dan melakukan perbaikan berbagai sarana prasana yang ada untuk menghadapi lonjakan pengunjung pada masa liburan Idul Fitri.

Baca Juga : Hidangkan Seribu Baso Aci, Garut Cetak Rekor MURI

"Juga memang ada beberapa treatmen terhadap satwa yang tak bisa dilakukan di hari biasa. Misalnya melakukan vaksinasi, atau pemberian obat-obatan. Satwa-satwanya kan harus ditangkap dulu," kata Willy, Minggu 19 Maret 2023.

Guna memenuhi kebutuhan operasional, pakan, obat-obatan satwa, dan pembayaran karyawan selama Ramadan sendiri, lanjut Willy, pihaknya sejak jauh hari sudah memasukkan hal tersebut dalam perencanaan kegiatan Taman Satwa. Termasuk mengoptimalkan sebagian pendapatan diperoleh sewaktu ramai kunjungan beberapa waktu menjelang Ramadan.

Masih tersedia beberapa hari sebelum memasuki Ramadan 1444 H. Sehingga mereka yang penasaran dengan Taman Satwa Cikembulan, masih berkesempatan mengunjunginya sebelum ditutup karena masuk Ramadan.

Baca Juga : Masyarakat Budaya Sunda di Jabar Sepakat Dukung Ganjar Presiden

Dengan tempat atau kandang satwa-satwa dibangun mendekati habitat aslinya dilengkapi berbagai tanaman peneduh, sesuai konsep konservasi diusung Taman Satwa, pengunjung akan termanjakan. Bisa menyaksikan tingkah laku satwa sekaligus menikmati kesejukan, keindahan serta keasrian lingkungannya.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani