DPRD Jabar Minta Pemprov Perhatikan Sarana dan Prasarana Panti Asuhan

Anggota Komisi V DPRD Jabar Cecep Gogom meminta Pemprov memberikan perhatian lebih terhadap sarana dan prasarana panti asuhan Dinas Sosial.

DPRD Jabar Minta Pemprov Perhatikan Sarana dan Prasarana Panti Asuhan
Anggota Komisi V DPRD Jabar Cecep Gogom

INILAHKORAN, Bandung – Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jabar Cecep Gogom meminta Pemerintah Provinsi (Pemprov) untuk memberikan perhatian lebih terhadap sarana dan prasarana panti asuhan, yang berada di bawah naungan Dinas Sosial agar anak-anak terlantar dan yatim piatu penghuni panti merasa nyaman.

Cecep Gogom mengatakan, perbaikan harus segera dilakukan dan jangan sampai menunggu bangunan ambruk sebab dapat membahayakan penghuni panti. Khususnya yang berada di Kota Bogor, dimana menurutnya harus segera direvitalisasi Pemprov termasuk fasilitas penunjang panti.

“Kami melihat ada beberapa kondisi, terutama di sarana prasarana. Untuk asrama, alhamdulillah masih kondusif walaupun memang ada sedikit yang harus diperbaharui seperti kantor staf. Dimana kami lihat kondisinya sudah rapuh. Kami berharap disini Pemrpov Jabar harus lebih perhatian, jangan sampai menunggu roboh,” ujar Cecep Gogom saat meninjau Sarpras di Satuan Pelayanan Perlindungan Sosial Anak Kota Bogor, Selasa 26 Oktober 2021.

Baca Juga: Inilah Penyebab Masih Tingginya Tingkat Pengangguran Terbuka di Jabar Menurut Siti Muntamah, Apa Saja?

Cecep Gogom menambahkan, PSA Kota Bogor juga harus diberi perhatian dengan penambahan jumlah pembimbing. Dia menilai, harus ada keseimbangan antara jumlah pembimbing dengan siswa, sehingga perhatian dapat lebih merata dan intens. Sekaligus untuk mencegah konflik yang terjadi antarsiswa.

Baca Juga: DPRD Jabar Apresiasi Pelaksanaan Pilkades Serentak Kabupaten Bandung

Halaman :


Editor : inilahkoran