Fakta Lain Korban Human Trafficking Asal Cimahi, Sang Ayah Sempat Ingatkan Hal Ini

Alasan Noviana Indah Susanti (37) seorang warga Kelurahan Baros, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi yang menjadi korban Human Trafficking di wilayah konflik Myanmar diungkap Joko Supriatno.

Fakta Lain Korban Human Trafficking Asal Cimahi, Sang Ayah Sempat Ingatkan Hal Ini
foto: Agus Satia Negara

INILAHKORAN, Cimahi - Alasan Noviana Indah Susanti (37) seorang warga Kelurahan Baros, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi yang menjadi korban Human Trafficking di wilayah konflik Myanmar diungkap Joko Supriatno.

Sebelum berangkat, Joko telah mengingatkan Noviana agar lebih teliti dan memastikan agen yang menawarkan pekerjaan ke luar negeri tersebut benar-benar jelas dan resmi.

Namun, karena kondisi ekonomi yang mendesak mengingat status Noviana merupakan single parent, ia tetap keukeuh berangkat menuju Thailand sebagaimana dijanjikan perusahaan penyalur tenaga kerja tersebut.

Baca Juga : Mobil Dinas Masih di Tangan Mantan Pejabat, Bagian Umum KBB: Satu Unit Tak Kunjung Dikembalikan Lebih dari 10 Tahun

"Saat Novi bercerita ditawari pekerjaan sebagai Customer Service Marketing di Thailand, saya saya sempat menanyakan legalitas dan proses pemberangkatannya. Tapi, Novi gak mau menyebut," kata Joko kepada wartawan belum lama ini.

Tah hanya itu, Joko mengakui telah mengingatkan sang anak untuk berhati-hati lantaran perusahaan yang menawarinya bekerja itu ilegal.

"Kalau perusahaan ilegal khawatirnya gak bisa ngasih jaminan keselamatan dan melindungi Novi sebagai pegawai migran Indonesia (PMI) di luar negeri," ujarnya.

Baca Juga : Plh Wali Kota Bandung Pastikan Operasional TPA Cicabe Hanya Sementara

"Tapi, Novi tetap berangkat karena kebutuhan, soalnya anak saya itu single parent yang harus menghidupi anaknya," sambungnya.

Halaman :


Editor : JakaPermana