Jaringan Telkomsel Masih yang Terbaik di 2020

OpenSignal mengungkap laporan terbaru terkait pengalaman jaringan seluler di Indonesia per akhir 2020. Hasil dari survei yang telah dilakukan memperlihatkan bahwa Telkomsel masih jadi jawaranya secara umum.

Jaringan Telkomsel Masih yang Terbaik di 2020
istimewa

INILAH, Jakarta - OpenSignal mengungkap laporan terbaru terkait pengalaman jaringan seluler di Indonesia per akhir 2020. Hasil dari survei yang telah dilakukan memperlihatkan bahwa Telkomsel masih jadi jawaranya secara umum.

Survei yang dilakukan mencakup beberapa kategori, seperti pengalaman video, aplikasi suara, ketersediaan 4G, cakupan 4G, kecepatan unduh serta kekuatan unggah, dan pengalaman game.

Dalam laporan itu, OpenSignal menganalisis lima operator yang beroperasi di Indonesia, yakni Telkomsel, Indosat Ooredoo, XL Axiata, Smartfren serta Hutchison 3 Indonesia (Tri). Survei itu dilakukan selama 90 hari, sejak 1 Agustus 2020, baik secara nasional maupun di 28 kota di Indonesia.

Baca Juga : Taat Protokol Salah Satu Cara Menjaga Kesehatan Jiwa di Tengah Pandemi

"Dengan empat penghargaan, Telkomsel kembali mendominasi penghargaan pengalaman jaringan seluler untuk Indonesia, memenangkan dua kali lipat jumlah penghargaan dari operator lain," tulis laman OpenSignal, dikutip Selasa (16/2).

Menurut OpenSignal, apa yang diperoleh Telkomsel itu mengesankan. Dari lima operator nasional, dua operator gagal meraih penghargaan, dan hanya 3 yang bisa meraih penghargaan. Dari tiga operator itu, Telkomsel meraih lebih dari satu penghargaan. Telkomsel berhasil unggul dalam kategori pengalaman video, kecepatan unduhan, kecepatan unggahan, dan pengalaman cakupan 4G.

"Sejak pertama kali kami melaporkan Pengalaman Video di Indonesia, Telkomsel menjadi satu-satunya operator yang memenangkan penghargaan untuk ukuran pengalaman seluler ini, dan laporan ini tidak terkecuali," tulis laman OpenSignal.

Baca Juga : Dokter: Pasien Kanker Prostat Boleh Konsumsi Daging Rendah Lemak

Kemudian untuk kategori kecepatan unduh dan unggah, Telkomsel juga masih menjadi yang terbaik. Sementara empat pesaingnya memang telah mengalami peningkatan poin antara 13,2-30 poin untuk kecepatan unduh dan 4,926,7 poin untuk unggah, namun tak cukup mengungguli Telkomsel.

Halaman :


Editor : JakaPermana