Karang Taruna Puspa Sari Wakili Cirebon di Lomba Tingkat Provinsi Jabar 

Karang Taruna Puspa Sari yang berada di Desa Tegalsari Kecamatan Plered Kabupaten Cirebon berhak mewakili Kabupaten Cirebon. Organisasi kepemudaan itu akan menjadi wakil di ajang lomba Karang Taruna berprestasi tingkat Provinsi Jabar. 

Karang Taruna Puspa Sari Wakili Cirebon di Lomba Tingkat Provinsi Jabar 
Sebelumnya tercatat, Karang Taruna Puspa Sari berhasil menjadi juara pertama Karang Taruna Teladan tingkat Kabupaten Cirebon. Raihan prestasi itu yang membawa mereka berhak mengikuti ajang Karang Taruna berprestasi tingkat Jabar. (maman suharman)

INILAHKORAN, Cirebon - Karang Taruna Puspa Sari yang berada di Desa Tegalsari Kecamatan Plered Kabupaten Cirebon berhak mewakili Kabupaten Cirebon. Organisasi kepemudaan itu akan menjadi wakil di ajang lomba Karang Taruna berprestasi tingkat Provinsi Jabar

Sebelumnya tercatat, Karang Taruna Puspa Sari berhasil menjadi juara pertama Karang Taruna Teladan tingkat Kabupaten Cirebon. Raihan prestasi itu yang membawa mereka berhak mengikuti ajang Karang Taruna berprestasi tingkat Jabar.

Bupati Cirebon Imron menjelaskan, salah satu indikator yang disampaikan juri yakni Karang Taruna Puspa Sari itu harus menjadi percontohan di pembangunan dengan bersinergi dengan RT dan RW. Tidak hanya dari sarana dan prasarana, tapi untuk indikator penilaian lebih kearah program-programnya. 

Baca Juga : Hari Santri, Ribuan Santri Gerak Jalan Kerukunan di Asrama Haji

"Total ada delapan Karang Taruna se-Jabar yang ikut even ini, mudah-mudahan kita bisa juara," kata Imron, Minggu 30 Oktober 2022.

Diterangkan Imron, Karang Taruna harus mempunyai peran dalam segala lini pembangunan, bisa memberikan dampak positif dengan menjadi penggerak bagi pembangunan desa. Karang Taruna sambung dia bisa berperan dari sektor sosial, ekonomi dan lain-lainnya.

"Karang Taruna harus menjadi agen pembangunan, agen pembangunan ekonomi dan agen perubahan pola fikir menuju masyarakat yang maju," ucapnya.

Baca Juga : HISNU Gelar Istigosah di Tasikmalaya, Ribuan Santri Berdoa Untuk Ganjar

Sementara itu, Ketua Karang Taruna Kabupaten Cirebon, Eka mengaku di Kabupaten Cirebon, ada sekitar 424 Karang Taruna. Menurut dia, dari total jumlah tersebut batu sekitar 100 Karang Taruna saja yang aktif dan produktif.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani