Kasus Aktif Covid-19 di Garut Turun, Tapi Pasien Dirawat di RS Bertambah

Seiring terus bertambahnya pasien sembuh dari Covid-19, kasus aktif Covid-19 di Kabupaten Garut pada Senin (12/7/2021) terbilang mengalami penurunan dibandingkan sehari sebelumnya. 

Kasus Aktif Covid-19 di Garut Turun, Tapi Pasien Dirawat di RS Bertambah
istimewa

INILAH, Garut- Seiring terus bertambahnya pasien sembuh dari Covid-19, kasus aktif Covid-19 di Kabupaten Garut pada Senin (12/7/2021) terbilang mengalami penurunan dibandingkan sehari sebelumnya. 

Akan tetapi jumlah pasien terkonfirmasi positif Covid-19 dalam isolasi perawatan rumah sakit bertambah. Pun penambahan angka kematian pasien terpapar Covid-19 masih terjadi.

Berdasarkan data dirilis Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Garut melalui Koordinator Komunikasi Publik/Humas Muksin, pada 12 Juli 2021, kasus aktif Covid-19 di Garut mencapai sebanyak 1.970 orang. Jumlah tersebut menurun dibandingkan kasus aktif sehari sebelumnya yang mencapai sebanyak 2.036 kasus.

Baca Juga : Butuh Waktu 20 Bulan Selesaikan Vaksinasi Covid-19 di Indramayu

Dari sebanyak 1.970 kasus aktif itu, sebanyak 498 kasus pasien positif di antaranya masih dalam isolasi perawatan rumah sakit. Jumlah tersebut bertambah 13 kasus dari kasus pasien positif dalam isolasi perawatan rumah sakit sehari sebelumnya yang mencapai sebanyak 485 kasus.

Sebanyak 1.472 kasus pasien positif lainnya masih menjalani isolasi mandiri. Jumlah tersebut berkurang sebanyak 72 kasus dari kasus pasien positif isolasi mandiri sehari sebelumnya yang mencapai 1.551 kasus.

Kasus aktif adalah pasien dinyatakan positif Covid-19 dan sedang menjalani perawatan. Angka kasus didapatkan dari pengurangan akumulasi kasus positif Covid-19 dengan akumulasi kasus kesembuhan dan kematian pasien positif. 

Baca Juga : Bekasi Berkabung, Wali Kota Depok Sampaikan Belasungkawa

Akumulasi pasien positif Covid-19 sendiri di Kabupaten Garut hingga 12 Juli 2021 mencapai sebanyak 21.399 orang, menyusul adanya penambahan volume harian kasus baru pasien positif Covid-19 sebanyak 133 orang. Mereka terdiri 74 perempuan dan 59 laki-laki berusia antara satu hari sampai 97 tahun dari 25 kecamatan. 

Halaman :


Editor : JakaPermana