262 PNS Diambil Sumpah, Begini Amanat Bima-Dedie

Pemkot Bogor melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) menggelar pengambilan sumpah/janji Pegawai Negeri Sipil (PNS)

262 PNS Diambil Sumpah, Begini Amanat Bima-Dedie

INILAHKORAN, Bogor - Pemkot Bogor melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) menggelar pengambilan sumpah/janji Pegawai Negeri Sipil (PNS) bagi CPNS formasi tahun 2021 di lingkungan Pemkot Bogor, Selasa 7 Maret 2023 pagi. 

Total sebanyak 262 orang PNS diambil sumpahnya dan ada penyerahan Surat Keputusan (SK) CPNS untuk 31 lulusan Politeknik Keuangan Negara STAN (PKN STAN) dan Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) formasi tahun 2022.

Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengatakan, formasi PNS yang baru mendapatkan SK semoga Allah SWT memberkahi dalam tugasnya. Kedepan akan banyak tantangan ujian dan dinamika, ada harapan yang terpuaskan, ada harapan yang tidak tercukupkan. 

Baca Juga : PHRI Gelar Porseni, Kadispora Berharap Lahir Atlet dari Karyawan Hotel dan Restoran

"Nanti kadang ada arahan yang membingungkan. Penuh dengan cobaan, tantangan dan ujian. Tapi yakinlah satu hal, semua akan indah pada waktunya apabila semua menjalankan dengan cinta. Karena cinta pekerjaan ini dan kota ini. Cintailah pekerjaan ini, karena ini pekerjaan terbaik. Saya ingin selamanya mengabdi di Kota Bogor tercinta ini, bukan hanya lima tahun, tapi selamanya," ungkap Bima didampingi Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim, Kepala BKPSDM Taufik dan Kabid formasi data dan kepegawaian BKPSDM Kota Bogor, Aries Hendardi.

Biam melanjutkan, amanat yang utama kepada PNS yang baru diambil sumpahnya, agar mereka mencintai pekerjaan ini, karena menjadi PNS pekerjaan terbaik karena memberikan yang terbaik bagi warga, memudahkan warga, bisa menjadi ladang amal dan pahala kalau mencintai pekerjaan ini.

"Saya minta ini bukan akhir perjalanan, tapi ini awal perjalanan agar terus berkembang. Mengembangnya diri agar menjadi pribadi yang bermanfaat bagi para pemimpin masa depan," tutur Bima.

Baca Juga : Polisi Masuk Sekolah Bergulir, Kapolresta Sebar Nomor Hotline

Usai pengambilan sumpah PNS juga, dilakukan penyerahan bantuan untuk pembuatan septictank di enam kecamatan wilayah Kota Bogor. Penyerahan bantuan kurang lebih
Rp38 juta, diberikan perwakilan PNS disaksikan oleh Wali Kota Bogor Bima Arya dan Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim. 

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti