Andrea Pilro Persembahkan Gelar Perdana Membawa Juventus Juarai Piala Super Italia

Juventus berhasil menjuarai Piala Super Italia usai menaklukkan Napoli dengan skor 2-0, pada pertandingan yang dimainkan di Stadion Mapei, Sassuolo, Kamis, (21/1/2021) dini hari WIB.

Andrea Pilro Persembahkan Gelar Perdana Membawa Juventus Juarai Piala Super Italia

INILAHKORAN,Com,- Juventus berhasil menjuarai Piala Super Italia usai menaklukkan Napoli dengan skor 2-0, pada pertandingan yang dimainkan di Stadion Mapei, Sassuolo, Kamis, (21/1/2021) dini hari WIB.

Si Nyonya Tua membuka keunggulan melalui gol Cristiano Ronaldo pada menit ke-64. Hingga kemudian digandakan Alvaro Morata menjelang peluit panjang ditiup tepatnya menit ke-95.

Kemenangan Juventus atas Napoli menjadi kado manis bagi pelatih Andrea Pirlo. Pasalnya, disamping mampu membalas kekalahan pada musim sebelumnya, raihan ini sekaligus prestasi perdana Pirlo sebagai pelatih Juventus.

Baca Juga : Feyenoord dan Heerenveen Lanjut ke Perempat Final Piala KNVB

"Saya merasa sangat gembira, mengangkat trofi pertama saya sebagai pelatih merupakan sesuatu yang berbeda, menurut saya bahkan terasa lebih baik ketimbang sebagai pemain, karena saya memimpin skuat yang hebat dan di klub yang bersejarah. Ini merupakan sesuatu yang indah," kata Pirlo kepada Rai Sport.

"Merupakan sesuatu yang langka di mana dua tim bermain baik di final, hal yang penting adalah kemenangan. Ketika Anda bermain dengan determinasi ini, maka keberuntungan ada di pihak Anda," tambahnya.

Pirlo menghadapi mantan rekan setimnya Gennaro Gattuso yang mengarsiteki Napoli. Kedua sosok itu merupakan dua sahabat saat masih aktif bermain.

Baca Juga : 10 Wakil Indonesia Berjuang ke Perempat Final Thailand Open II

"Kami adalah dua pelatih di dua bangku pemain cadangan yang penting, sekarang adalah tipe pekerjaan yang berbeda. Saya turut berduka untuk Rino, namun gembira untuk diri sendiri. Kami terlalu berkonsentrasi untuk bergurau di tepi lapangan pada malam ini," tutur mantan gelandang AC Milan dan Inter Milan itu.

Halaman :


Editor : Ghiok Riswoto