Dana CSR Pertamina, 120 PAUD Terima Bantuan APE

Sebanyak 120 lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Kota Bogor mendapatkan bantuan alat permainan edukatif (APE) dari program Corporate Social Responsibility (CSR) PT Pertamina.

Dana CSR Pertamina, 120 PAUD Terima Bantuan APE
Sebanyak 120 lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Kota Bogor mendapatkan bantuan alat permainan edukatif (APE) dari program Corporate Social Responsibility (CSR) PT Pertamina./Rizki Mauludi
INILAHKORAN, Bogor - Sebanyak 120 lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Kota Bogor mendapatkan bantuan alat permainan edukatif (APE) dari program Corporate Social Responsibility (CSR) PT Pertamina.
Bantuan APE secara simbolis diserahkan Anggota Komisi VI DPR RI Budhy Setiawan didampingi Wakil Wali Kota Bogor Dedie A. Rachim dan Sekertaris Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bogor Dani Rahardian di aula Dinas Pendidikan Kota Bogor pada Kamis (29/12/2022) siang.
Anggota Komisi VI DPR RI, Budhy Setiawan mengatakan, bantuan APE untuk 120 PAUD di Kota Bogor merupakan bagian dari bantuan CSR mitra BUMN yang ada di Komisi VI. Dirinya dan Wakil Wali Kota Bogor memang sudah sejak lama ingin menyalurkan APE untuk PAUD di Kota Bogor dan baru terlaksana hari ini. 
"Kenapa saya menyentuh kepada PAUD karena saya sendiri memang di organisasi Karang Taruna.terlibat aktif di pendidikan karakter dengan melibatkan PAUD dan juga ikut aktif mengelola PAUD khususnya di pendidikan karakter," ungkap Budhy.
Budhy menjelaskan, politisi Golkar itu, kegiatan ini sebagai bentuk konsisten dirinya untuk menyalurkan APE untuk PAUD di Kota Bogor, termasuk di Kabupaten Cianjur. 
Sementara itu, Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim mengatakan, bahwa pemerintah sudah merencanakan tahun 2043 akan lahir generasi emas Indonesia. Generasi emas Indonesia 2043 itu akan lahir 23 tahun lagi, jadi kalau yang sekarang berusia 4-5 tahun tolong diperhatikan pembangunan atau pembelajaran tentang karakter, tidak terlalu banyak menyusun akademis. 
"Nanti akademis di SD, SMP, SMA, dan perguruan tinggi banyak," ungkapnya.
Dedie menjelaskan, pada PAUD bagaimana anak diri mengenal sesama, mencintai lingkungan, paham kondisi sekitar, dan memiliki kepedulian. Dengan demikian, anak-anak itu betul-betul ditanamkan karakter yang kuat, berjiwa sosial, akhlaktul korimah, dan berbudi pekerti yang luhur itu menjadi hal penting di masa PAUD. 
"Jadi motivasi juga oleh orang tuanya menjadikan pendidikan ini sebagai dasar bagaimana kita membangun karakter bangsa, membangun peradaban yang ditanamkan di PAUD," jelasnya. 
Ditempat yang sama, Kabid PAUD Dikmas pada Disdik Kota Bogor, Rika Riana Riska Dewi menyampaikan bantuan APE berupa alat lukis, balok susu, dan alat warna tentunya memberikan motivasi pada seluruh guru juga bagaimana untuk memberikan pembelajaran karakter anak didik di PAUD.
"Secara motorik juga bisa untuk pembelajaran, kemudian secara kedisplinan ada bermain kelompok itu juga salah satu karakter anak, kemudian bagaimana anak didorong untuk bisa cerdas dalam pembelajaran di luar akademik, karena usia dini tidak seperti harus berkewajiban, tapi bermain sambil belajar, mengenalkan huruf, warna, bukan dipaksa untuk membaca dan menulis secara tidak seharusnya," pungkasnya.


Editor : JakaPermana