Diterpa Hujan Deras dan Angin Kencang, Pohon Beringin Setinggi 8 Meter di Kemang Tumbang

Hujan deras yang disertai angin kencang, membuat pohon beringin setinggi 8 meter di Desa Semplak, Kemang, Kabupaten Bogor tumbang ke badan jalan pada Rabu sore 19 April kemarin.

Diterpa Hujan Deras dan Angin Kencang, Pohon Beringin Setinggi 8 Meter di Kemang Tumbang
"Peristiwa pohon tumbang kemarin sore tidak menimbulkan korban materil, luka maupun jiwa. Hanya berdampak kemacetan lalu lintas di lokasi kejadian," ucap Kapolsek Kemang Kompol Ari Trisnawati kepada wartawan, Kamis 20 April 2023. (reza zurifwan)

INILAHKORAN, Kemang - Hujan deras yang disertai angin kencang, membuat pohon beringin setinggi 8 meter di Desa Semplak, Kemang, Kabupaten Bogor tumbang ke badan jalan pada Rabu sore 19 April kemarin.

Untungnya, dalam peristiwa kejadian bencana alam tersebut tidak ada korban materil, luka maupun jiwa.

"Peristiwa pohon tumbang kemarin sore tidak menimbulkan korban materil, luka maupun jiwa. Hanya berdampak kemacetan lalu lintas di lokasi kejadian," ucap Kapolsek Kemang Kompol Ari Trisnawati kepada wartawan, Kamis 20 April 2023.

Baca Juga : Puncak Bakal Dipadati Wisatawan, Brigjen Utomo Heru Cahyono Minta Kendaraan Wisatawan Harus Layak Jalan

Kompol Ari Trisnawati menuturkan ihak kepolisan yang datang ke lokasi kejadian pun langsung melakukan pengaturan serta pengalihan arus lalu lintas ke jalur atau jalan lain.

"Kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada saat terjadi hujan dengan intensitas tinggi, dan hindari berteduh di bawah pohon saat turun hujan," tutur mantan Kapolsek Sukaraja, Polres Bogor ini.*** (reza zurifwan)

Baca Juga : Jalan Raya Puncak Mulai Dipadati Pemudik, Ini Waktu Favoritnya !


Editor : Doni Ramdhani