Hadiri AMH 2021, Pemkab Bogor Terima Penghargaan Terbaik III Tingkat Nasional Kategori Siaran Pers

Diskominfo Kabupaten Bogor berhasil meraih penghargaan Terbaik III Anugerah Media Humas 2021 kategori siaran pers media online.

Hadiri AMH 2021, Pemkab Bogor Terima Penghargaan Terbaik III Tingkat Nasional Kategori Siaran Pers
Pemkab Bogor diwakili Diskominfo meraih Anugerah Media Humas 2021 Terbaik III Nasional kategori siaran pers media online.

INILAHKORAN, Bogor - Pemerintah Kabupaten Bogor diwakili Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Bogor berhasil meraih penghargaan Terbaik III Anugerah Media Humas (AMH) 2021 kategori Siaran Pers (Media Online) Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota Tingkat Nasional.

Penghargaan diterima Diskominfo Kabupaten Bogor dalam kegiatan Anugerah Media Humas (AMH) tahun 2021, yang diselenggarakan Direktorat Jenderal (Ditjen) Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) Republik Indonesia (RI) di Nusa Dua Bali, Kamis (4/11).

AMH 2021 sendiri diikuti oleh Humas kementerian/lembaga, pemerintah daerah provinsi pemerintah daerah kabupaten/kota se-Indonesia, Humas perguruan tinggi negeri, dan Humas Badan Usaha Milik Negara (BUMN) serta Humas Badan Usaha Milik Daerah (BUMD). Terdapat 4 kategori yang dilombakan dalam ajang AMH 2021 ini, yakni Kategori Siaran Pers, Media Sosial, Website, dan Komunikasi Publik.

Menteri Kominfo RI, Johnny G Plate mengungkapkan, pandemi Covid-19 telah memberi tantangan sekaligus pelajaran tak terkecuali bagi kerja komunikasi publik dan Humas pemerintah. Ia menyadari bahwa berbagai capaian komunikasi publik tidak terlepas dari kerja sama pentahelix yang dibangun selama ini, termasuk dengan media keHumasan pemerintah.

"Saya ingin menyampaikan penghargaan dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para insan Humas pemerintah, baik dari kementerian dan lembaga, pemerintah daerah, BUMN, BUMD, hingga perguruan tinggi di seluruh Indonesia. penanganan pandemi Covid-19 di negeri kita, maka dapat dikatakan bahwa kinerja Humas adalah kinerja yang dituntut untuk terus adaptif dan responsif terhadap perkembangan yang ada. Seperti arahan bapak Presiden Joko Widodo, kebijakan gas dan rem perlu untuk terus dikedepankan," tuturnya.

Halaman :


Editor : inilahkoran