TERUNGKAP, Darimana Asal Sabu-sabu Terbesar di Kabupaten Bandung, Ternyata dari Purwakarta

Seorang pimpinan geng motor di Rancaekek, Kabupaten Bandung, RR (30) ditangkap polisi gegara sabu-sabu. Dari mana dia mendapatkan barang haram 3 kilogram itu?

TERUNGKAP, Darimana Asal Sabu-sabu Terbesar di Kabupaten Bandung, Ternyata dari Purwakarta
Kasus sabu-sabu dengan barang bukti terbesar di Kabupaten Bandung yang diungkap Polresta Bandung, ternyata berasal dari Purwakarta.

INILAHKORAN, Soreang – Seorang pimpinan geng motor di Rancaekek, Kabupaten Bandung, RR (30) ditangkap polisi gegara sabu-sabu. Dari mana dia mendapatkan barang haram 3 kilogram itu?

Kapolresta Bandung, Kombes Kusworo Wibowo, mengatakan pengungkapan 3 kilogram sabu ini, merupakan rangkaian pengungkapan pada Juni lalu.

Saat itu, diungkap  peredaran sabu seberat 1 gram dengan modus mempekerjakan anak di bawah umur melibatkan jaringan geng motor. 

Baca Juga : Kado HUT RI, Polresta Bandung Ungkap Kasus Sabu Terbesar, Tersangka Pimpinan Geng Motor Rancaekek, Barbuk 3 Kg

“Penyelidikan lanjutan dari kasus itu satu bulan lebih. Satu minggu kami ungkap rangkaian dari sekian pengembangan itu, mengarah kepada ketua geng motor di Rancaekek. Dari rumah ketua geng motor itu, kami amankan 3 kilogram,” ujarnya.

Kusworo menyebutkan saat ini pihaknya masih mendalami jaringan peredaran narkoba tersebut.

Namun didapat informasi sabu diperoleh dari Purwakarta dengan pihak yang memberikan yaitu M dan saat ini berstatus daftar pencarian orang (DPO). 

Baca Juga : Korban Mafia Praperadilan Kirimi Surat Ke Presiden

RR, pria yang jadi pimpinan geng motor yang diringkus polisi belum lama ini. Dari rumahnya di kawasan Cileunyi, Kabupaten Bandung, aparat Satreskrim Polresta Bandung mengamankan sabu-sabu itu sebagai barang bukti.

Halaman :


Editor : Zulfirman