Beam Kembali Beroperasi Lagi, Begini Kata Pengguna dan Goweser 

Sepeda dan skuter listrik yang dikelola Beam Mobility kembali beroperasi di Kota Bogor setelah sekitar satu bulan terhenti

Beam Kembali Beroperasi Lagi, Begini Kata Pengguna dan Goweser 

INILAHKORAN, Bogor - Sepeda dan skuter listrik yang dikelola Beam Mobility kembali beroperasi di Kota Bogor setelah sekitar satu bulan terhenti. Kembalinya moda transportasi yang diklaim ramah lingkungan berbasis baterai ini mendapatkan respon positif dari warga khususnya goweser kota hujan.

Seorang pengguna Beam yang juga anggota komunitas Sepeda Lipat Bogor, Edwin mengatakan, setelah kembali beroperasi, Beam telah memberikan edukasi kepada calon pengguna, soal teknis atau tata cara mengoperasikan armada ketika di jalan. 

"Ya, langkah yang dilakukan Beam ini untuk menjamin keselamatan pengguna. Karena itu saya akan lebih memilih skuter elektrik Beam, setelah mengetahui teknis penggunaannya," ungkap Edwin pada Selasa 28 Februari 2023 pagi.

Baca Juga : Pembangunan Jembatan Bailey di Cikereteg, Caringin Diusahakan Selesai Tiga Hari

Edwin mengaku, dirinya sangat antusias mempelajari cara berkendara yang baik di bawah bimbingan instruktur berpengalaman. 

"Sebelum menggunakan Beam, harus ikuti dahulu Beam Safe Academy, karena sangatlah penting. Skuter elektrik Beam memudahkan perjalanan saya menuju ke kantor," tuturnya.

Sementara itu, pengguna Beam sekaligus ketua komunitas Topass Bike,
Taufik menuturkan, ketika memperhatikan cara penggunaan sepeda dan skuter listrik Beam dalam Beam Safe Academy, ternyata sangatlah mudah dipelajari. Skuter listrik Beam ini menjadi moda transportasi mikro yang cocok digunakan beraktivitas di Kota Bogor

Baca Juga : Cuaca Ekstrem, Iwan Setiawan Ingatkan Pentingnys Kewaspadaan

"Beam adalah transportasi baru yang sangat baik bagi Bogor. Dengan hadirnya Beam tentu ini akan mengurangi polusi udara untuk Bogor yang lebih go green lagi," terang Taufik.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti