Di Brasil, Peserta Uji Vaksin Covid-19 Meninggal

Otoritas kesehatan Brazil Anvisa mengatakan pada Rabu (21/10) bahwa seorang sukarelawan peserta uji klinis vaksin COVID-19, yang dikembangkan oleh AstraZeneca dan Universitas Oxford, meninggal.

Di Brasil, Peserta Uji Vaksin Covid-19 Meninggal
Ilustrasi/Antara Foto

INILAH, Brasilia- Otoritas kesehatan Brazil Anvisa mengatakan pada Rabu (21/10) bahwa seorang sukarelawan peserta uji klinis vaksin COVID-19, yang dikembangkan oleh AstraZeneca dan Universitas Oxford, meninggal.

Namun, Anvisa menambahkan bahwa uji coba vaksin tersebut akan dilanjutkan.

Oxford membenarkan bahwa ada rencana untuk terus melakukan pengujian.

Baca Juga : PM Suga: Jepang Tak Akan Biarkan Ada Intimidasi di Laut China Selatan

Melalui pernyataan, universitas itu mengatakan bahwa setelah penilaian yang cermat "tidak ada kekhawatiran tentang keamanan uji klinis."

AstraZeneca belum berkomentar.

Seorang sumber yang mengetahui masalah tersebut mengatakan kepada Reuters bahwa uji klinis mungkin akan ditangguhkan jika relawan yang meninggal itu sebelumnya mendapat vaksin COVID-19.

Baca Juga : PM Jepang Ingin Tunjukkan Kepemimpinan Aktif di Indo-Pasifik

Sumber itu menggambarkan bahwa relawan tersebut adalah bagian dari kelompok yang diberi suntikan meningitis.

Halaman :


Editor : Bsafaat