Ini Komitmen Pemkot Bandung Bantu Siswa Rawan Melanjutkan Pendidikan(RMP)

Pemerintah Kota Bandung melalui Dinas Pendidikan Kota Bandung berkomitmen membantu siswa yang Rawan Melanjutkan Pendidikan (RMP).

Ini Komitmen Pemkot Bandung Bantu Siswa Rawan Melanjutkan Pendidikan(RMP)

INILAHKORAN, Bandung – Pemerintah Kota Bandung melalui Dinas Pendidikan Kota Bandung berkomitmen membantu siswa yang Rawan Melanjutkan Pendidikan (RMP).

Bantuan ini diberikan Disdik Kota Bandung untuk siswa jenjang SD, SMP, SMA/SMK hingga Perguruan Tinggi negeri maupun swasta, Sabtu 31 Desember 2022.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Bandung, Hikmat Ginanjar menyampaikan, bantuan sosial pendidikan RMP ini sebagai bantuan yang diberikan kepada para peserta didik yang merupakan penduduk Kota Bandung melalui Satuan Pendidikan.

Baca Juga : PPKM Dicabut, Ketua DPRD Kota Bandung Minta Masyarakat Tidak Euforia

“Ini sebagai komitmen Pemerintah dan pesan Wali Kota Bandung bahwa tidak boleh ada anak usia sekolah yang tidak bersekolah,” kata Hikmat di Bandung, Sabtu 31 Desember 2022.

Hikmat menjelaskan, bantuan RMP ini diatur dalam Keputusan Wali Kota Bandung Nomor 420/Kep.3002-Disdik/2022. Sehingga ini sebagai bukti bahwa Pemerintah Kota Bandung hadir untuk masyarakat khususnya memberikan pelayanan pendidikan secara optimal tidak terkecuali.

Untuk diketahui, tahun ini alokasi bantuan RMP yaitu ada bantuan operasional dan keuangan yang disalurkan melalui satuan Pendidikan atau perguruan tinggi. Dengan jumlah siswa yang terbantu pada tahun 2022 di antaranya tingkat SD 8.076 siswa sebanyak Rp17.444.160.00 atau Rp2.160.00 per tahun; SMP 11.662 siswa Rp49.855.050.000 atau Rp4.275.000 per tahun; SMA 5.213 siswa sebanyak Rp7.819.500.000 atau Rp1.500.000 per tahun; SMK 12.270 siswa Rp19.632.000.000 atau Rp1.600.000 per tahun; Perguruan Tinggi 2.870 mahasiswa sebanyak Rp13.776.000.000 atau Rp4.800.000 per tahun.

Baca Juga : Petani Jeruk Lemon di Lembang Kerap Merugi, Kelompok Tani Ini Berikan Solusi Melalui Pengolahan Dried Lemon

“Total bantuan RMP yang diberikan melalui sekolah dan perguruan tinggi pada anggaran tahun 2022 sekitar 108,5 miliar untuk 40 ribu siswa,” tegasnya.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti